Ada banyak judul game yang bakal rilis Januari 2023 (Sumber gambar: Unsplash/Sam Pak)

4 Game Rilis Januari 2023 yang Wajib Kalian Punya

08 January 2023   |   12:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Genhype, rasanya sudah banyak permainan gim video yang menyapa kamu selama 2022. Misalnya saja, God of War Ragnarok yang rilis pada 9 November 2022 lalu. Gim yang menerima penghargaan The Game Award untuk Best performance tersebut memang sudah dinantikan oleh gamers sejak pertama kali diumumkan pengembang.

Kendati begitu, kemeriahan permainan video game akan terus berlanjut. Bulan Januari 2023 saja misalnya, sudah banyak judul menarik yang bakal dihadirkan para developer. Gim yang hadir pada bulan ini juga sangat bervariasi, mulai dari genre survival, role playing game (RPG), first person shooter (FPS), dan yang lainnya. 

Pada Januari tahun ini, ada beberapa gim yang wajib kamu beli atau kamu punya juga nih Genhype. Yuk simak rekomendasinya dalam ulasan berikut ini. 

Baca juga4 Rekomendasi Game Horor Multiplayer Buat Mabar


1. Story of Seasons: A Wonderful Life

Story of Seasons: A Wonderful Life (Sumber gambar: Nintendo)

Story of Seasons: A Wonderful Life (Sumber gambar: Nintendo)

Siapa yang rindu dengan game klasik berlatar perdesaan seperti Harvest Moon? Kalau iya, maka Story of Seasons: A Wonderful Life bisa menjadi pilihan kamu untuk membawa nostalgia game simulasi ini loh. Kamu ditugaskan mengelola peternakan di sekitar desamu dengan menjalankan misi dan rutinitas tertentu setiap harinya. Story of Season: A Wonderful Life bisa dimainkan di platform komputer atau PC, PS5, Xbox, dan PC mulai 26 Januari 2023 mendatang.


2. Fire Emblem Engage – The Divine Dragon Awakens

Fire Emblem Engage (Sumber gambar: Nintendo)

Fire Emblem Engage (Sumber gambar: Nintendo)

Untuk kamu yang suka dengan gim RPG dengan karakter anime, rasanya Fire Emblem Engage tidak boleh lewat dari daftar gim wajib beli bulan ini. Pemain bakal bisa merasakan memainkan keterampilan yang berbeda-beda sesuai dengan karakter utama pilihannya.

Permainan strategi ini dirilis oleh Nintendo pada 20 januari 2023 mendatang, menceritakan tentang kehidupan benua Elyos yang akan dipimpin oleh karakter protagonis pilihan, yang memiliki tampilan rambut merah dan biru. Game ini dijual dengan harga sekitar Rp900.000-an untuk Nintendo Switch.
 

3. One Piece Odyssey

One Piece Odyseyy (Sumber gambar: Bandainamcoent)

One Piece Odyseyy (Sumber gambar: Bandainamcoent)

Penggemar anime One Piece tentu sudah sangat lama menantikan game ini. Dikembangkan oleh ILCA, game yang mengambil mode pemain tunggal ini merupakan perpanjangan waralaba One Piece yang siap rilis pada 10 Januari 2023 mendatang. Menggunakan latar belakang dunia One Piece, kamu bisa berpetualang dengan Luffy dan kawan-kawan. One Piece Odyssey bisa dimainkan di PS5, PS4, Xbox, dan PC.


4. Forspoken

(Sumber gambar: Square Enix)

(Sumber gambar: Square Enix)

Luminous Productions siap merilis Forspoken pada 24 Januari 2023 mendatang. Game yang juga dibesut oleh Square Enix ini memang sudah beberapa kali menunda jadwal perilisan karena berbagai hal. Dalam gim ini, pemain akan di bawa ke kehidupan Frey di dunia sihir bernama Athia. Frey harus mencari jalan pulang dengan langkah yang tepat, menggunakan kemampuan magisnya melintasi dunia luas dan melawan makhluk mengerikan.

Baca juga7 Game Paling Dinantikan yang Batal Rilis pada 2022

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

5 Event Esports Terbesar yang Digelar 2023, Dota TI hingga Valorant Champions Tour

BERIKUTNYA

Profil Tim Cook yang Jadi CEO Apple Lebih dari 10 Tahun

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: