Ilustrasi restoran (sumber gambar Unsplash/Nicolas Hoizey)

Rekomendasi Wisata Kuliner di Prancis untuk Rayakan Akhir Tahun

19 December 2022   |   15:00 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Prancis merupakan salah satu tujuan wisata yang kerap dipilih sejumlah pelancong saat traveling ke luar negeri, termasuk dari Indonesia. Akhir tahun 2022 tentu pusat mode dunia itu bisa menjadi pilihan untuk merayakan tahun baru dengan pengalaman yang berbeda.

Selain wisata alam atau seni budaya, wisata kuliner juga menjadi tujuan para traveler saat melancong ke Prancis. Sebab, di sana juga terdapat berbagai destinasi wisata kuliner yang terkenal romantis dengan berbagai menu yang juga menggugah selera.

Di Prancis terdapat sejumlah restoran legendaris  yang pastinya akan memanjakan lidah para pelancong. Sebagaimana dirangkum Hypeabis.id dari berbagai sumber, berikut 5 tempat bersantap ikonik yang dapat kalian kunjungi saat melancong ke Prancis.

Baca juga: Mengenal Wine Terbaik dari Prancis, Red dan White yang Klasik hingga Rosé yang Trendi


1. Le Fouquet's

Buka sejak 1899, Le Fouquet's  merupakan restoran bersejarah sekaligus tempat legendaris di Prancis. Restoran ini pun menawarkan berbagai hidangan klasik Prancis hasil rancangan para koki profesional berbintang Michelin, termasuk Pierre Gagnaire. 

Selain itu, interior restoran yang memberi kaesan dekorasi tradisional juga menjadi tempat yang sempurna untuk merayakan malam tahun baru di Paris yang elegan. Berlatar foto hitam putih dari banyaknya bintang-bintang  yang pernah makan di sana pastinya juga membuat suasana semakin mewah.
 

2. Plasa Le Relais

 
 

Restoran yang telah dibuka sejak 1936 ini merupakan tempat berburu kuliner para perancang busana terkenal di Paris, beberapa di antaranya adalah Yves Saint Laurent, hihga  para model dari Christian Dior sambil memamerkan desain terbarunya pada para pengunjung.

Terletak di dalam Hotel Plaza Athénée yang ikonis, Le Relais Plaza banyak menyajikan pilihan menu kudapan klasik Prancis yang dieksekusi dengan baik oleh koki utama hotel, yakni Angelo Musa dengan berbagai menu mewah, seperti les langoustines mayo & thermidor, hingga la salade de homard du relaise.
 

3. Café de Flore

 
 

Salah satu restoran paling terkenal di Paris lain yang bisa dikunjungi saat melancong ke Prancis adalah Cafe de Flore. Dulunya, restoran ini merupakan tempat berkumpul para maestro kreatif dunia, seperti Pablo Picasso hingga Jean-Paul Satre untuk berdiskusi sambil menyeruput kopi.

Akibatnya, ya, turis berduyun-duyun ke Cafe de Flore untuk menyerap beberapa sejarah sastra dan kreatif Paris. Selain karena menu-menu yang dihidangkan di situ benar-benar enak. Bahkan jika Genhype pergi ke sana di waktu, teras restoran itu juga akan menjadi tempat yang sempurna untuk merayakan akhir tahun yang istimewa.
 

4. Tour d'Argent

 
 

Di Paris, Tour d'Argent merupakan restoran tertua  yang berdiri pada 1582 dan hingga sekarang masih beroperasi dengan berbagai kudapan khas mereka. Tak hanya itu, tempat ini juga menyajikan menu yang menggugah selera buatan koki bintang satu Michelin, Philippe Labbé.

Selain itu,restoran Tour d'Argent juga dilengkapi dengan pemandangan Notre-Dame yang luar biasa tepat berada di seberangnya. Sehingga saat kalian menikmati manu makannya yang terkenal, tentu juga bisa menikmati suasana akhir tahun di Paris yang pastinya bakalan mengesankan. 
 

5. Bustronome

 


Bagi yang ingin jalan-jalan naik bus sambil menikmati hidangan otentik Paris, kalian juga bisa mengunjungi Bustronome. Sebab di tempat ini Genhype bisa mendapatkan pengalaman unuk menyantap makanan dengan panorama kota Paris yang indah.

Menu yang disajikan juga terdiri dari makanan pembuka, hidangan utama, dan makanan penutup. Kalian juga bisa melakukan reservasi terlebih dulu di laman mereka, Bustronome Paris, yang biasanya juga membagikan diskon khusus pada hari-hari spesial, termasuk tahun baru.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Raih Trofi Piala Dunia & Golden Ball, Messi Sekarang Bisa Tidur Nyenyak

BERIKUTNYA

Profil Lionel Scaloni, Pelatih Muda Argentina Peraih 3 Trofi Kejayaan dalam 2 Tahun

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: