Pameran El-Maestro (Sumber gambar: AR & Co)

Gunakan Teknologi AR, Pameran Maestro Lukis Ini Tawarkan Pengalaman Interaktif

09 December 2022   |   17:52 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Mengunjungi suatu pameran dan melihat sederet lukisan mungkin sudah biasa. Tapi, bagaimana jadinya jika lukisan-lukisan yang ada diintegrasikan dengan kecanggihan teknologi, menghasilkan pengalaman yang berbeda? Itulah yang coba dihadirkan dalam acara El-Maestro yang dibuat oleh merek fesyen lokal Celcius.

Anak perusahaan WIR Group, AR&Co berkolaborasi dengan Celsius, menampilkan visual karya seni lukisan yang interaktif dan imersif kepada pengunjung melalui dukungan teknologi augmented reality (AR).

AR&Co mengembangkan filter Instagram yang dapat memunculkan visual interaktif berupa animasi trimatra (3D) yang dapat bergerak dan memberikan pengalaman unik terhadap lukisan bersejarah dari tiga maestro lukis Indonesia, yakni Affandi Koesoma, Basoeki Abdullah, dan Antonio Blanco.

Kegiatan eksibisi ini ditampilkan melalui event El-Maestro yang merupakan peluncuran koleksi fesyen terbaru dari Celsius dan berlangsung di pusat perbelanjaan Sarinah, Jakarta.

Baca juga: Di Pameran Ini Lukisan Maestro S. Sudjojono Dibuat Tampak Hidup
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by CELCIUS IDN (@celcius_idn)


Tidak sekadar memamerkan karya lukis dan menuangkan mahakarya seni tersebut dalam item fesyen, kolaborasi Art in Fashion “El-Maestro” ini juga menghadirkan ketiga maestro tersebut secara nyata, dalam bentuk figur animasi 3D avatar.

Hal ini memberikan pengalaman unik bagi pengunjung dan mendorong generasi muda untuk terus memberikan apresiasi terhadap karya seniman dalam negeri. 

Gupta Sitorus, Chief of Sales and Marketing Officer dari WIR Group, mengatakan teknologi AR telah memberikan disrupsi dalam berbagai bidang, termasuk dalam hal memberikan apresiasi pada karya seni. Sentuhan teknologi dalam karya seni lukisan, paparnya, berhasil memberikan pengalaman unik bagi pengunjung untuk lebih mengapresiasi karya seni tersebut secara lebih dalam.

"Sebuah karya seni mampu menggugah emosi, perasaan, pemikiran mendalam pada orang yang melihat. Dengan dukungan teknologi augmented reality, semua sensasi yang dialami indera itu dapat ditingkatkan," katanya dalam keterangan resminya, Jumat (9/12/2022).
 

Pameran El-Maestro (Sumber gambar: AR & Co)

Pameran El-Maestro (Sumber gambar: AR & Co)

Di dalam pameran seni El-Maestro, ketiga maestro seni lukis Indonesia ditampilkan dalam bentuk visual interaktif melalui filter Instagram yang mudah diakses oleh pengunjung dan akrab dengan generasi muda saat ini.

Gupta menuturkan hal ini juga bertujuan untuk menarik minat mereka sebagai generasi masa depan untuk lebih mengenal legenda dunia seni internasional dari negerinya sendiri. Selain itu, bagi generasi yang lebih senior, kehadiran Affandi, Basoeki Abdullah dan Antonio Blanco dalam wujud figur AR ini dapat menjadi momen nostalgia bagi mereka.

Menurut Gupta, teknologi AR telah berhasil membawa dunia seni ke level baru dan memberikan seniman kemerdekaan untuk mengekspresikan diri mereka dengan cara yang berbeda. Dia menambahkan saat ini telah banyak penampilan karya seni yang telah dikemas dalam bentuk AR di dunia.

"Untuk itu, kami senang melihat Indonesia menjadi salah satu negara tersebut yang telah selangkah lebih maju untuk mengaplikasikan teknologi AR ke dalam bidang seni. Sebuah transisi bagi dunia seni di Indonesia dalam memasuki era web3," katanya.

Dia menuturkan sebagai teknologi, AR saat ini telah dimanfaatkan di berbagai bidang terutama dalam bidang pemasaran, konten, pendidikan, dan sebagainya. Menurutnya, AR dapat memberikan solusi teknologi melalui pengalaman imersif untuk masyarakat merasakan integrasi dunia online to offline (O2O).

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Profil Erina Gudono, Finalis Putri Indonesia Calon Istri Kaesang Pangarep

BERIKUTNYA

Daftar Lengkap Pemenang Indonesian Music Award 2022, Lesti dan Lyodra Kembali Terpilih

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: