Indonesia memiliki gunung tertinggi yang tersebar di beberapa pulau termasuk Jawa, Sumatera, dan Papua. Ilusrasi puncak gunung (sumber gambar Unsplash/ Marek Piwnicki)

Daftar 7 Gunung Tertinggi di Indonesia, Ada Semeru & Carstensz Pyramid

05 December 2022   |   15:28 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Gunung Semeru yang menjadi salah satu gunung tertinggi di Indonesia statusnya dinaikkan oleh Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Gelogi (PVMBG) menjadi level IV atau awas setelah mengalami erupsi dan disertai awan panas pada Minggu, 4 Desember 2022.

Berada di Provinsi Jawa Timur, secara geografis gunung Semeru terletak di dua kabupaten, yakni  Lumajang dan Malang. Memiliki ketinggian 3.676 mdpl, gunung dengan puncak bernama Mahameru ini merupakan bagian dari tujuh gunung tertinggi di Indonesia.

Sebagai negara kepulauan,Indonesia memang memiliki gunung api tinggi yang tersebar di pulau-pulau lain, termasuk Jawa, Sumatra, dan Papua. Lantas apa saja 7 gunung tertinggi atau seven summit tersebut. Dirangkum dari berbagai sumber yuk simak daftarnya dalam ulasan berikut. 

Baca jugaBiar Waspada, Yuk Cek Fakta Erupsi Gunung Semeru
 

1. Carstensz Pyramid, Papua

 

Ilustrasi Gunung Cartensz (sumber gambar:pixabay)

Ilustrasi Gunung Cartensz (sumber gambar:pixabay)

Gunung Jaya Wijaya atau Carstensz Pyramid yang terletak di papua ini merupakan titik tertinggi di Indonesia yang masuk dalam salah satu  daftar seven summit di tujuh benua dunia. Dikutip dari the7summitindonesia puncak gunung ini berada di ketinggian 4.884 meter di atas permukaan laut (mdpl). 

Dengan ketinggian tersebut tak ayal jika di puncak limestone (gunung karang) tersebut terkadang turun salju. Secara geografis puncak cartensz berada di kawasan Pegunungan Sudirman dan bisa diakses dengan rute normal lewat jalur Ilaga dan Supaga di Papua.
 

2. Gunung Binaiya, Maluku 

 

Lokasi Camp terakhir Waepuku di Gunung Binaya (sumber gambar:Flickr)

Lokasi Camp terakhir Waepuku di Gunung Binaya (sumber gambar:Flickr)

Terletak di Pulau Seram Maluku, Gunung Binaiya memiliki ketinggian 3.027 mdpl yang termasuk dalam pegunungan kars yang sudah tidak aktif. Keunikan dari gunung ini adalah memiliki medan ekosistem yang bervariasi, dari pantai, hutan rawa, hutan hujan, hingga hutan subalpin.

Akses normal pendakian ke puncak Binaiya bisa dimulai dari Desa Kanike di sisi utara atau Desa Piliana di sisi selatan. Waktu yang dibutuhkan untuk mendaki gunung ini adalah sekitar 11 hari untuk pendakian jalur Kanike dan 8 hari untuk jalur Piliana.
 

3. Gunung Latimojong, Sulawesi

 

Ilustrasi Gunug Latimojong (Sumber gambar:Flickr)

Ilustrasi Gunug Latimojong (Sumber gambar:Flickr)

Seven summit selanjutnya adalah Gunung Latimojong yang terletak di Pulau Sulawesi, tepatnya berada di Kabupaten Enrekang, Provinsi Sulawesi Selatan. Puncak tertinggi Latimojong bernama Rante Mario dengan ketinggian 3.430 mdpl dan bukan gunung berapi.

Gunung Latimojong merupakan jajaran pegunungan yang memiliki banyak banyak puncak, salah satunya adalah Nenekmori. Daya tarik dari gunung ini adalah masih lestarinya aneka satwa, termasuk anoa dan babi rusa. Adapun jalur pendakian yang sering dilewati pendaki biasanya dari Kecamatan Baraka.
 

4. Gunung Bukit Raya, Kalimantan

 

Ilustrasi Gunung Bukit Raya (sumber gambar: Pariwsata Kalteng)

Ilustrasi Gunung Bukit Raya (sumber gambar: Pariwsata Kalteng)

Di Pulau kalimantan jajaran seven summit berada dalam pangkuan Gunung Bukit Raya yang memiliki ketinggian 2.278 mdpl. Letak geografis gunung ini berada di perbatasan Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah. Bukit raya termasuk dalam jajaran pegunungan Muller Schwaner.

Secara administratif Bukit raya merupakan bagian dari Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya. Karena letaknya yang cukup terpencil rute untuk mendaki gunung ini terbilang rumit dan cukup mahal. Adapun jalur pendakian yang biasanya dipakai adalah dari Desa Rantau Malam yang bisa diakses dari Kota Pontianak.

Baca juga5 Gunung Ini Cocok untuk Pendaki Pemula
1
2


SEBELUMNYA

Cek Profil Lautaro Martinez Pemain Argentina yang Belum Mencetak Gol di Piala Dunia Qatar

BERIKUTNYA

16 Besar Piala Dunia 2022, Cek 4 Fakta Pertemuan Brasil vs Korea Selatan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: