Dalang Ki Manteb Soedharsono. (Jibi/Solopos)

Ki Manteb Soedharsono, Maestro Seni Wayang Kulit yang Bekerja dengan Hati

02 July 2021   |   14:41 WIB

GURU KEHIDUPAN
Selain sebagai seniman, Ki Manteb juga aktif mengajar dan berbagi ilmu di beberapa perguruan tinggi. Berdasarkan penuturan pendiri Sanggar Rumah Cinta Wayang Dwi Woro Retno, Ki Manteb adalah sosok yang rendah hati dan bijaksana, serta sosok guru kehidupan bagi semua orang termasuk para juniornya.

"Dari beliau saya belajar bahwa hidup itu selalu saling menghormati, selalu mong-kinemong (saling asah asih asuh), selalu bisa mendengarkan atau menjadi pendengar. Ikuti perintah khalifatullah atau pemimpin negara (manut kemawon), selalu gembira. Pelindung bagi mereka yang lemah, selalu mengayomi, selalu ceria lucu," kenangnya dalam pesan pribadi kepada Hypeabis.id.

Dia menambahkan bahwa sang maestro juga mengajarkannya untuk sepi ing pamrih, rame ing gawe atau bekerja keras tanpa mengharapkan imbal jasa, serta bekerja dengan sepenuh hati. Tidak hanya itu, dia juga mengajarkan untuk selalu mengasuh, selalu gembira, selalu ikut saja, dan selalu melindungi.

Salah satu kejadian yang mengena baginya adalah ketika dosen Sastra Jawa Universitas Indonesia itu pernah mengundang Ki Manteb untuk ndalang di Universitas Indonesia (UI) meski dengan keterbatasan dana yang terkumpul dari para mahasiswa. Dia mengingat perkataan Sang Maestro kala itu.

"Nggih boten dados perkawis lan boten sah dipun galih, bu Woro. Kula ikhlas kangge lare-lare anggenipun nguri-uri kabudayan! ("Yah, itu tidak menjadi persoalan dan tidak perlu khawatir Bu Woro (Retno). Saya tulus untuk anak-anak untuk menghargai budaya!)" Tutur Ki Manteb saat itu.


Inilah yang kemudian membuat suami dari Suwarti tersebut akhirnya tetap mendalang di Universitas Indonesia dengan dana berapapun yang diperoleh melalui Komunitas Wayang UI dan mengajak Rektor UI saat itu, Prof Mohammad Anis, untuk memberikan gelar Makara Utama pada 2015.
 
1
2
3


SEBELUMNYA

Kabar Duka, Dalang Ki Manteb Soedharsono Meninggal Dunia

BERIKUTNYA

Film Adaptasi Novel Eka Kurniawan ini Akan World Premiere

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: