Tampilan fitur stiker tautan. (Dok. Instagram)

Instagram Uji Coba Fitur Berbagi Tautan di Story

30 June 2021   |   17:52 WIB

Genhype pernah punya keinginan untuk mampu berbagi tautan tanpa harus repot-repot punya jumlah pengikut yang besar untuk memakai fitur swipe up atau memasang laman di profil? Kali ini, Instagram kedapatan sedang melakukan uji coba untuk sebuah fitur baru terkait berbagi tautan.

Kali ini fitur baru yang ditawarkan bukan fitur swipe up, tetapi berbentuk stiker tautan yang beroperasi sama seperti fitur swipe up. Bedanya, fitur ini bekerja dengan cara mengklik tautan  dan pengguna lain yang melihat Story ini bisa meresponnya yang tidak ada pada fitur swipe up sebelumnya.

Meski saat ini uji coba yang dilaksanakan masih berskala kecil, tapi ketua bagian produk Instagram, Vishal Shah mengungkapkan bahwa fitur ini akan membantu pengguna bagaimana berbagi tautan.

Bersamaan dengan itu, pihaknya juga akan memantau tentang berbagai tipe tautan yang diunggah pengguna sambil memastikan bahwa laman yang dibagikan memiliki potensi misinformasi dan spam.

Enggak hanya itu, fitur ini juga dianggap lebih sesuai dengan kecenderungan pengguna Instagram dalam penggunaan platformnya sehingga uji coba tersebut membawa fitur tautan ke dalam sistem keseluruhan yang sama dan sangat masuk akal.

Shah juga menambahkan bahwa fitur stiker tautan ini merupakan tujuan akhir dari Instagram, baik untuk seluruh pengguna maupun mereka yang sudah mendapatkan fitur tautan.

"Ini adalah jenis sistem di masa depan yang ingin kmai capai dan itulah yang kami harapkan untuk diluncurkan, jika kamu bisa membuat ini bekerja," jelasnya.

Akan tetapi dia mengungkapkan bahwa saat ini fitur tersebut masih bersifat terbatas dan belum ada rencana untuk memperluasnya ke feeds atau bagian lain dalam aplikasi.

Uji coba ini merupakan yang paling banyak ditargetkan bagi mereka yang ingin berbagi tautan di dalam platform tersebut tapi belum mampu mencapai fitur swipe up yang eksklusif bagi mereka yang sudah diverifikasi atau memiliki lebih dari 10.000 pengikut.

Akan tetapi dengan adanya fitur ini, pengguna bisa didorong untuk lebih sering melakukan penjelajahan situs melalui aplikasi Instagram.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Yuk, Tengok Sejarah Radio Mobil Unik di Museum Mercedes-Benz

BERIKUTNYA

Patung Putri Diana Akan Diluncurkan pada Hari Ulang Tahunnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: