J-Hope BTS (Sumber gambar: Instagram.com/uarmyhope)

Daftar Line Up dan Kolaborator di MAMA Awards 2022, J-Hope BTS Bakal Tampil Solo

16 November 2022   |   16:43 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Ajang penghargaan sekaligus acara musik K-Pop, MAMA 2022 siap digelar pada 29-30 November 2022. Jadi tahun pertama menggelar MAMA Awards setelah rebranding dari Mnet Asian Music Awards, penyelenggara akan menyajikan penampilan menarik dari artis dan para musisi K-Pop yang akan menghiasi panggung bergengsi tersebut.

Terdapat lebih dari 20 musisi solo dan grup yang akan mengisi line up MAMA Awards 2022 dalam dua hari itu. Salah satunya adalah member BTS, J-Hope yang akan tampil solo di gelaran kali ini. Merupakan panggung perdana J-Hope tampil tanpa RM dan kawan-kawan, rapper kelahiran Gwangju, Korea Selatan ini akan tampil pada hari kedua pada 30 November 2022.

Baca juga: Masuk dalam Nominasi Grammy Awards 2023, BTS Cetak Sejarah Baru

Hadirnya J-Hope sebagai pengisi line up MAMA Awards 2022 ini menjadi pengumuman line up ke-3 dari MAMA 2022. Selain itu, MAMA Awards juga mengumumkan daftar musisi yang akan berkolaborasi di atas panggung pada hari pertama dan hari kedua. Sebelumnya, penyelenggara sudah mengumumkan beberapa musisi yang akan menggebrak panggung mewah ajang musik yang eksis sejak November 1999 tersebut. Berikut daftar line up dan kolaborator di ajang MAMA Awards 2022:
 

Line up Day 1 MAMA Awards 2022, 29 November 2022:

  • Stray Kids
  • TXT
  • JO1
  • Kep1er
  • HYOLYN
  • BIBI
  • Forestella
  • NMIXX
  • LE SSERAFIM
  • Street Man Fighter
  • KARA
  • DKZ
  • IVE
  • New Jeans


Line up Day 2 MAMA Awards 2022, 30 November 2022:

  • TREASURE
  • ENHYPEN
  • ITZY
  • Zico
  • Lim Young Woong
  • (G)I-DLE
  • NiziU
  • INI
  • Jung Jaeil
  • Tiger JK
  • 3Racha
  • Jaurim
Pada hari pertama, MAMA Awards 2022 membocorkan akan ada kolaborasi spesial antara IVE, Kep1er, NMIXX, LE SSERAFIM, dan NewJeans. Kemudian pada hari kedua, aka nada kolaborasi dari Jung Jaeil, Tiger JK, dan 3Racha. Selain itu, ada kolaboprasi menarik lainnya dari (G)I-DLE dan Jaurim.

MAMA Awards 2022 direncakan akan berlangsung di Kyocera Dome Osaka, Jepang. Selain para musisi yang menghiasi penampilan di atas panggung, terdapat dua artis Korea Selatan lainnya yang akan memandu gelaran hari pertama dan hari kedua MAMA Awards 2022. Wanita kelahiran Maret 2001 berdaran Kanada, Belanda, dan Korea Selatan yakni Jeon Somi akan menjadi host MAMA Awards 2022 hari pertama.

Untuk hari kedua, aktor sekaligus penyanyi Park Bo Gum akan memandu MAMA Awards hingga akhir acara. Ajang penghargaan ini dapat disaksikan melalui kanal Youtube Mnet K-Pop dan KCON Official pada pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB.

Editor: Dika Irawan 

SEBELUMNYA

Musisi Sebut Sebagian Besar Konser Musik di Indonesia Berjalan Rapi

BERIKUTNYA

6 Kunci Sukses Transformasi Digital lewat Cloud Smart

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: