Danilla Riyadi (Sumber gambar: Instagram.com/danillariyadi)

Profil Danilla Riyadi, Musisi Indie yang Siap Riuhkan Panggung Soundsfest 2022 Day 2

06 November 2022   |   09:51 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Like
Panggung Soundsfest 2022 akan memasuki gelaran hari ke-2 pada hari ini Minggu, 6 November 2022. Berbagai musisi ternama lokal siap hadir meramaikan konser yang digelar selama dua hari tersebut. Musik-musik Indi pun akan tersaji sepanjang konser Soundsfest hari ke-2 ini. Salah satu pengisi line up yang akan tampil hari ini adalah Danilla Riyadi.

Kerap dianggap sebagai ratu indie, Danilla Riyadi memiliki jejak karier yang panjang sebelum dia berpindah dari panggung ke panggung seperti sekarang. Wanita dengan nama asli Danilla Jelita Poetri Riyadi itu digilai banyak kau madam karena penampilannya yang sederhana dan berbeda. Danilla identik dengan standar kecantikannya yang unik dan membuat publik melirik setiap perilaku dan pemikirannya.

Diluar penampilannya yang simple, Danilla aktif menciptakan lagu-lagu dengan lirik lagu dan irama tak biasa yang seringkali membuat penonton hanyut dalam suasana. Gadis asal Jakarta itu juga berani tampil beda dengan performa panggung yang menghibur. Wanita kelahiran 12 Februari 1990 itu menyalurkan kreasi musiknya di bawah label Orion Records, Ruang Waktu Music Lab, dan Demajors.

Baca jugaEfek Rumah Kaca Bius Penonton dengan Lagu-lagu Satir di Soundsfest 2022

Anak pasangan Wansyah Fadli dan Ika Ratih Poespa ini sudah mengendus bakatnya sebagai musisi melalui darah sang keluarga. Danilla memiliki keluarga yang kental berkreasi sebagai seniman musik. Sebagaimana diketahui, Ika Ratih Poespa sendiri nerupakan penyanyi Jazz yang terkenal dengan lagu-lagu terbaiknya pada 1980-an.

Jauh sebelum Danillla lahir, neneknya yakni Sumiati Sutiko juga sudah berkiprah luas di bidang musik keroncong pada 1960-an. Sudah mewarisi darah musisi secara turun temurun, Danilla terdorong dengan ide-ide kreatif dalam menciptakan lagu yang khas dan dicintai penikmat musik indie.

Meski demikian, bukan hal mudah bagi Danilla menjalani kariernya sebagai musisi. Sejak masih belia, dia bersama temannya membangun sebuah band yang ternyata tidak langgeng. Band yang dibuatnya semasa SMP itu harus bubar di tengah jalan. Sejak awal kariernya, dia juga sempat enggan mengangkat lagu-lagu terkenal yang sempat naik daun.
                                                                                                 
Danilla lebih memilih membuat dan merancang sendiri albumnya yang kemudian berhasil mengeluarkan album bertajuk Telisik pada 2014 di bawah bimbingan Lafa Utomo. Mulai dari sana, karier Danilla terus menerus menanjak hingga membuat album lainnya dan menjajaki panggung-panggung festival musik hingga saat ini.

Sebelumnya, Danilla aktif sebagai mahasiswa Universitas Persada Indonesia YAI untuk jurusan Broadcasting. Dia juga terkenal sebagai pemeran dalam film-film garapan sutradara Indonesia. Danilla pun berhasil membintangi film berjudul Koboy Kampus dan Losmen Bu Broto

Meski sempat mengisi layar lebar, karier Danilla tampak lebih kencang dalam bidang musik. Ini dibuktikan dengan deretan penghargaan yang pernah diterimanya. Sebut saja Album of The Year di Indonesian Choice Awards 2018 hingga penobatan Best New Act 2014 yang diberikan Rolling Stone Indonesia.

Bagi Genhype yang ingin menyaksikan Danilla bernyanyi di panggung Soundsfest hari ini, jangan lupa kunjungi stage Le Minerale pukul 15.15 WIB ya!

Baca jugaGenhype, Cek Perubahan Rundown Soundsfest 5-6 November 2022

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Efek Rumah Kaca Bius Penonton dengan Lagu-lagu Satir di Soundsfest 2022

BERIKUTNYA

Profil Faker, Roster T1 Sekaligus Rival Terberat Deft DRX di Final LoL Worlds 2022 Hari Ini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: