Adegan film Kalian Pantas Mati (Sumber gambar: Instagram.com/kalianpantasmati)

5 Fakta di Balik Film Kalian Pantas Mati, Angkat Isu Bullying yang Diadaptasi dari Film Korea

04 October 2022   |   14:58 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Like
Maraknya film remake atau yang biasa akrab disebut film adaptasi dari Korea juga merambah pada film genre horor. Salah satunya adalah film Kalian Pantas Mati yang mendapuk Zee JKT48 dan Emir Mahira sebagai pemeran utama. Disutradarai Ginanti Rona, film ini siap hadir di layar kaca pada Oktober 2022 ini.

Selain pemeran utama, Kalian Pantas Mati juga akan menyajikan acting terbaik dari deretan pemain lainnya yakni Andrew Barrett, Farandika, Gaby Warouw, Angel Sianturi, Chelcy Clarissa, Kezia Caroline, Neysa Chandria, Shatora Narajan, Iszur M., Randhika Djamil, Ariyo Wahab, dan Jenny Zhang.

Mengisahkan Raka yang memiliki kemampuan indigo, film dengan genre horor ini akan diangkat dengan konsep drama percintaan dan persahabatan layaknya kisah anak sekolah.

Baca jugaYuk Intip Rekomendasi 5 Karya Sinema Indonesia Hasil Adaptasi Film Korea

Sebelum menonton, yuk simak fakta dibalik film Kalian Pantas Mati dalam ulasan berikut:

1. Debut Zee JKT48


Salah satu personel JKT48, Zee akan memulai debutnya di layar lebar dalam film ini. Berkiprah sebagai pemusik sejak 2018 bersama JKT48, perempuan bernama asli Azizi Shafaa Asadel tersebut mulai merambah ke industri film dengan film bergenre horor Kalian Pantas Mati. Didapuk sebagai pemeran utama dalam film ini, Zee akan memerankan seorang hantu cantik bernama Dini.
 

2. Adaptasi dari film Korea

Dilansir dari akun Instagram @kalianpastimati, film Kalian Pantas Mati merupakan adaptasi dari film yang pernah tayang sebelumnya berjudul Mourning Grave pada 2014 lalu.

Film karya Oh In-chul tersebut mengangkat genre horor misteri yang dibintangi Kang Ha-neul dan Kim So-eun sebagai pemeran utamanya. Film ini merupakan produksi Ghost Pictures dan Jupiter Film diproduseri oleh Lee Jong-ho dan lainnya.
 

3. Mengangkat isu bullying

 


Mengangkat kisah kehidupan remaja sekolah pada masanya, film Kalian Pantas Mati juga kental dengan isu dan kasus bullying. Kisah diawali dari Dini yang dipernakan oleh Zee JKT48 mengalami dendam dengan kelakuan teman sekolahnya. Kemudian Raka, salah satu siswa yang sering di-bully di sekolah pun tak terima dan berteman dengan Dini karena merasa senasib.
 

4. Mengusung genre horor

 


Meski banyak unsur drama dan romansa, genre utama film ini adalah horor misteri, sama seperti film aslinya di Mourning Grave. Raka yang merupakan lawan main Dini akan membantu Dini yang sudah menjadi hantu dalam mengembalikan ingatan melalui kemampuan komunikasi dengan makhluk astral yang dimiliki oleh Raka.

Baca juga5 Film dan Serial Tentang Kesehatan Mental, Bikin Kamu Aware Soal Depresi & Bunuh Diri


5. Tayang di Bioskop 13 Oktober 2022

Melalui unggahan poster di Instagram, film Kalian Pantas Mati dikonfrmasi akan tayang di bioskop pada 13 Oktober 2022 mendatang. Sejumlah bioskop juga telah memasang poster film ini untuk segera tayang.

Genhype, itulah fakta dibalik film Kalian Pantas Mati.  Apakah kamu tertarik menonton film adaptasi dari Korea ini?

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Penulis Michael Waldron Bakal Garap Naskah Film Avengers: Secret Wars

BERIKUTNYA

Rayakan Anniversary ke-20, Tim Anime Rilis 3 Visual Terbaru Tentang Kisah Hidup Naruto

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: