Beragam tempat tersedia bagi para pelancong di Korea Selatan (Sumber gambar ilustrasi: pexels/Andrea De Santis)

Destinasi Wisata yang Selalu Ramai di Distrik Itaewon

31 October 2022   |   15:35 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Terlepas dari tragedi halloween yang memilukan, Itaewon adalah salah satu distrik populer di kalangan wisatawan asing saat berkunjung ke Seoul, Korea Selatan. Ketika berada di sana, Genhype tidak akan merasa berada di Korea karena jalanan yang ramai dipenuhi dengan restoran, bar hingga toko-toko yang menjual barang asing.

Sebagaimana dilansir dari laman Korea Tourism Organization visitkorea.or.kr, Itaewon adalah sebuah zona wisata khusus pertama di Seoul yang ditetapkan oleh pemerintah pada 1997. Distrik ini kemudian menjadi melting pot, sebuah zona multikultural dengan lebih 20.000 residen asing

Baca juga: 4 Pantai Cantik di Korea Selatan Ini Wajib Dikunjungi

Tempat ini disebut mulai terkenal ke seluruh dunia pada era 1980an saat Korea Selatan menjadi tuan rumah Asian Games Seoul pada 1986, Olimpiade Seoul pada 1988, dan sejumlah konferensi internasional yang diadakan.

Tempat ini disebut sebagai tempat untuk para wisatawan berbelanja dan berlibur ketika berada di Korea Selatan. Berikut sejumlah tempat yang menarik untuk dikunjungi oleh kalian ketika mengunjungi Itaewon.


1. Antique Furniture Street

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by (@daedong_antiques)


Di jalan ini, kalian akan menemukan lebih dari 100 toko yang menjual furnitur dan barang-barang antik. Asal-usul tempat yang terbentuk pada 1960-an itu adalah dari para pasukan Amerika Utara yang ditempatkan di Yogsan memilih untuk menjual furnitur yang mereka miliki sebelum kembali ke negara asal.

Tempat ini kemudian berkembang menjadi jalan tempat jual dan beli furnitur. Para pembeli dapat menemukan beragam furnitur dari seluruh dunia ketika mengunjungi tempat ini. Tidak jarang barang-barang yang ada tidak dapat ditemukan di tempat lain.


2. Namsan Outdoor Botanical Garden

Tempat lain yang dapat dikunjungi oleh para pelancong adalah Namsan Outdoor Botanical Garden. Di tempat seluas sekitar 59 m2, kalian akan menemukan 13 taman dengan beragam tema yang tidak boleh dilewatkan.

Di taman ini, total terdaapt 117.132 tanaman dari 269 spesies. Di antara beragam tanaman tersebut, sebanyak 60.912 tanaman dari 129 spesies adalah berjenis pohon dan 56.220 tanaman dari 140 spesies adalah berjenis rumput.

Tempat ini dahulunya adalah sebuah kompleks perumahan untuk orang asing yang berada di Korea Selatan, dan dihancurkan pada 1994. Namsan Outdoor Botanical Garden dibuka pada 18 Februari 1997 silam.
 

3. Leeum Museum of Art atau Samsung Museum of Art

 

Saat berkunjung ke Itaewon jangan lupa untuk mengunjungi Leeum Museum of Art atau Samsung Museum of Art. Di tempat ini, kalian dapat menikmati berbagai karya seni modern dan tradisional dari seniman yang berasal dari Korea Selatan dan internasional.

Selain karya seni dari para seniman, Genhype juga dapat menikmati arsitektur bangunan museum yang merupakan rancangan arsitek terkenal Mario Botta, Jean Nouvel, dan Rem Koolhaas. Di museum ini, kalian dapat menikmati karya seni tradisional Korea Selatan seperti kaligrafi, lukisan, seni keramik, dan kerajinan logam.


4. Arena Seluncur Es

Jika Genhype suka menonton drama televisi Korea Selatan dan melihat adegan bermain seluncur es, arena ini cocok bagi kalian yang ingin merasakan sensasi seperti yang ada di dalam drama televisi tersebut.

Arena seluncur es yang berada di Itaewon kerap menjadi tempat dalam sejumlah iklan dan drama televisi Korea Selatan. Saat meluncur di atas es, kalian akan mendapatkan suguhan pemandangan terbuka Sungai Hangang. Tempat ini juga bisa menjadi tempat bagi kalian untuk menikmati kencan romantis bersama pasangan atau melakukan olahraga musim dingin.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Tundra Esports Juarai TI11, Simak Daftar Pemenang The International Dota 2 dari Masa ke Masa

BERIKUTNYA

Sederet Destinasi Wisata Anti Mainstream di Indonesia, Wajib Masuk Bucketlist Liburan!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: