Jajaran artis yang datang di Asia Artist Awards 2021 (Sumber gambar: Starnews)

Cek Lineup Asia Artist Awards 2022, Ada Kim Seon Ho Hingga SEVENTEEN

20 October 2022   |   16:02 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Acara penghargaan bergengsi Asia Artist Awards (AAA) kembali digelar tahun ini. Berlangsung di Nippon Gaishi Hall di Nagoya, Jepang pada 13 Desember 2022, ajang tahunan ini akan menghadirkan sejumlah musisi dan artis ternama asal Korea Selatan. 

Leader Super Junior Leeteuk dan member girlgroup IVE Jang Won Young akan menjadi MC pada acara penghargaan ini. Hwang Minhyun juga akan muncul di 2022 AAA. Pemain drama tvN Alchemy of Souls ini akan menjadi MC acara gala 2022 AAA AFTER STAGE, yang akan diadakan sehari setelah upacara penghargaan.

Kang Daniel yang aktif sebagai penyanyi dan aktor juga dikonfirmasi hadir. Mei lalu, Kang Daniel merilis album full-length pertamanya The Story dan telah menarik perhatian penggemar di seluruh dunia. Selain itu, dia menunjukkan kemampuan akting dan debut melalui drama Disney+ Rookie Cops yang dirilis tahun ini. 

Baca juga: Daftar Fans K-Pop yang Galang Donasi Korban Kanjuruhan, Total Dana Hampir Rp1 Miliar

Mengutip Soompi, Kamis (20/10/2022), beberapa aktor populer pun dipastikan akan datang dalam panggung AAA 2022. Sebut saja Kim Seon Ho, bintang dari drama  Touching the Void yang rilis tahun ini. Dia baru-baru ini juga menjadi sorotan setelah menyumbangkan bayarannya dari drama itu kepada para korban Topan Hinnamno. Saat ini Seon Ho sedang bersiap-siap untuk merilis filmnya Sad Tropics.

Seo In Guk juga bergabung dengan lineup peserta AAA 2022. Musim panas ini, Seo In Guk menyapa pemirsa melalui drama KBS2 Café Minamdang. Dia berperan sebagai pemeran utama pria Nam Han Joon, karakter seorang dukun pria penipu dengan lidah perak dan pesona yang jenaka. 

Bulan lalu, Seo In Guk juga menyapa penonton melalui film Project Wolf Hunting sebagai Park Jong Doo, pemimpin kelompok penjahat yang keji, tetapi meninggalkan kesan yang luar biasa sebagai aktor. 

Nama berikutnya yang dikonfirmasi hadir pada AAA 2022 adalah Lee Jae Wook. Pemenang Aktor Pendatang Baru Terbaik di AAA 2022 itu akan tampil dalam gelaran karpet merah. Kemampuan akting Jae Wook dalam drama Alchemy of Souls meninggalkan kesan yang kuat pada penggemar global.

Sementara itu, ada beberapa musisi K-Pop yang masuk dalam daftar Asia Artist Awards (AAA) 2022. Pada lineup pertama disebutkan bahwa Pentagon, KARD, Choi Ye Na, NiziU, NMIXX, dan TEMPEST turut ambil bagian dalam acara tahun ini. Untuk lineup kedua, bertengger nama boygrup dan girlgrup seperti SEVENTEEN, THE BOYZ, Stray Kids, ITZY, TREASURE, IVE, Kep1er, LE SSERAFIM, dan NewJeans. 

Memang banyak grup idola generasi keempat yang masuk dalam lineup 2022. Mereka cukup menarik perhatian penggemar musik K-Pop di dalam dan luar negeri. 

SEVENTEEN, dengan deretan hits seperti "Very Nice," "Clap," "Pretty U," "Don't Wanna Cry," "Left & Right," diperkirakan akan membawa pulang hadiah utama tahun ini. Pada AAA 2021, mereka membawa pulang penghargaan Artist of the Year. 

Adapun The Boyz berhasil membuktikan popularitas mereka yang meningkat tahun ini dengan menjual habis tiket untuk konser tiga hari di Seoul sebagai bagian dari tur dunia mereka THE B-ZONE. Mereka juga telah menyelesaikan tur AS, Eropa, dan Asia Tenggara.

Tidak ketinggalan para artis JYP Entertainment seperti Stray Kids dan ITZY yang juga terus meraih pencapaian yang mengesankan. Setelah merilis mini album ODDINARY Maret lalu, Stray Kids menjadi satu-satunya artis K-Pop ketiga dalam sejarah yang menduduki puncak Billboard 200. 

Mini album baru ITZY CHECKMATE juga berhasil mencapai Billboard 200 dengan berada di nomor 8 tangga lagu dan mencatat penjualan album kumulatif 1 juta. Grup asuhan SM Entertainment, IVE pun menyapu posisi teratas di chart musik dan acara musik di Korea Selatan dengan setiap lagu yang mereka rilis sejak debut. Salah satunya, After LIKE yang telah membawa pulang total 11 piala acara musik.


Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

Isu Identitas Jadi Tema Kolaborasi Seniman Agan Harahap dengan Label Fesyen Purana

BERIKUTNYA

Khawatir Mencoba Sistem Operasi Alternatif? Pakai VirtualBox Saja

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: