Hamparan sawah yang hijau menjadi pemandangan indah yang dapat ditemukan di desa wisata ini. (Sumber gambar: Kemenparekraf)

Berencana Liburan Akhir Tahun? Ke Desa Wisata Tondok Bakaru Yuk!

13 October 2022   |   13:42 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Like

Mina Padi Lokal & Beli Ikan Segar

 

Menikmati cantiknya sawah hijau (Sumber gambar: Kemenparekraf)

Menikmati cantiknya sawah hijau (Sumber gambar: Kemenparekraf)

 

Di Desa Wisata ini, pengunjung dapat menjumpai masyarakat yang masih menjalankan proses tanam dan padi secara tradisional. Tidak hanya itu, padi yang digunakan adalah padi lokal. 

Jika Genhype ingin menikmati sensasi proses menanam dan memanen padi lokal, kalian bisa menikmatinya di desa wisata ini. Kegiatan ini mungkin akan sulit kalian temui ketika berada di ibu kota Jakarta. 

Selain itu, kalian juga bisa membeli ikan mas dan nila secara langsung dari tempat budidayanya lantaran di tempat ini terdapat budidaya ikan Mas dan Nila yang dikelola secara mandiri oleh warga desa. 
 

Kuliner

Tidak lengkap rasanya jika berlibur tidak menikmati sajian kuliner khas yang ada di daerah tujuan wisata. Nah, di desa wisata ini, Genhype dapat menikmati kuliner dari tangan terampil penduduk desa dalam membuat sajian yang dapat menggoyang lidah dan memberikan pengalaman menakjubkan. 

Baca juga5 Keunikan Ini Hanya Ada di Desa Wisata Liya Togo Wakatobi

Sajian itu seperti masakan siput sawah atau keripik sayur lokal. Tidak hanya itu, bagi kalian penggemar kopi, terdapat kopi Edelweis yang tidak boleh dilewatkan. Kopi ini adalah kopi asal Mamasa yang pengelolaan dan pengemasannya dilakukan oleh masyarakat di Desa Wisata Tondok Bakaru.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla
1
2


SEBELUMNYA

6 Rekomendasi Batik Blazer Kekinian, Bisa Buat Ngantor dan Hangout

BERIKUTNYA

Kenali Faktor-Faktor Penyebab Gangguan Penglihatan Mata

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: