Ilustrasi penggunaan minyak zaitun untuk program diet. (Sumber gambar: Unsplash/Jessica Lewis)

Disebut 7 kali dalam Al-Qur'an,  Ini 5 Manfaat Minyak Zaitun untuk Kesehatan 

02 October 2022   |   07:04 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Like
Minyak Zaitun atau  akrab dengan nama olive oil sudah dikenal sejak lama sebagai pengontrol tekanan darah serta dapat menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh seseorang yang rutin mengonsumsinya. Beberapa orang malah menjadikannya sebagai minyak untuk menggoreng.

Minyak zaitun  dibuat dari ekstrasi buah zaitun yang saripatinya banyak memiliki kandungan nutrisi seperti lemak, kalsium, natrium, vitamin E, dan K, serta antioksidan yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Meski mengandung lemak, tetapi lemak di dalam minyak zaitun merupakan jenis lemak sehat, seperti lemak tak jenuh, asam oleat, omega 3, dan omega 6. Tak hanya itu, minyak zaitun juga mengandung kolin dan antioksidan, seperti polifenol dan flavonoid.

Baca jugaPenelitian Terbaru, Minyak Zaitun Kurangi Risiko Alzheimer hingga Kanker

Dari sinilah kemudian minyak zaitun memiliki banyak manfaat, seperti menurunkan kadar kolesterol, penyalit alzheimer, dan masih banyak lagi manfaat lainnya untuk kesehatan.

Lantas apa saja manfaat minyak dari pohon yang dalam Alquran, kitab suci umat Muslim bahkan sampai disebut tujuh kali di surat  At-Tin 95:1-4 ini? Simak ulasan Hypeabis.id dari berbagai sumber berikut.
 

1. Mencegah Pertumbuhan Sel Kanker

Dari hasil penelitian yang diterbitkan PLOS One Jurnal, minyak zaitun jenis extra virgin mengandung senyawa yang bernama oleocantal yang disebut mampu mencegah melanoma, sel kanker payudara, hati, dan usus pada makhluk hidup.
 

ilustrasi minyak zaitun (sumber Unsplash/Mariana Medvedeva)

Ikustrasi minyak zaitun (sumber Unsplash/Mariana Medvedeva)


Tak hanya itu, penerapan pola makan sehat dengan menggunakan minyak zaitun untuk mengolah makanan, juga dapat meningkatkan kadar antioksidan di dalam tubuh seseorang yang berguna untuk mencegah paparan radikal bebas.
 

2. Memelihara Fungsi Kerja Otak

Salah satu manfaat lain dari minyak zaitun adalah untuk menjaga kesehatan dan fungsi kinerja dari otak. Sebuah riset yang dilakukan  peneliti di Temple University, Philadelphia, menyebut konsumsi minyak zaitun murni dari bagian program diet juga dapat memberi perlindungan terhadap kemerosotan kemampuan otak.
 

3. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Kandungan antioksidan dalam minyak zaitun juga disebut memiliki peran penting untuk mengurangi risiko terjadinya penyakit jantung pada sesorang yang rutin mengkonsumsinya dengan pola makan yang sehat.
 

Ilustrasi jantung sehat (sumber Unsplah/Robina Weermeijer

Ilustrasi jantung sehat (sumber Unsplah/Robina Weermeijer


Selain itu, senyawa aktif dalam extra virgin olive oil (EVOO) juga dapat membantu menurunkan tekanan darah serta menjaga pembuluh arteri yang dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular, seperti serangan jantung dan stroke.
 

4. Menjaga Kesehatan Mulut

Minyak zaitun diketahui juga mengandung senyawa antiradang, dan antibakteri yang bermanfaat untuk memelihara kesehatan mulut dan gigi.  Dengan menambahkan minyak zaitun ke air putih secara rutin saat berkumur  juga dapat mengatasi bau mulut. 
 

5. Mengatasi Sembelit

Sembelit atau susah buang air besar (BAB) pada umumnya terjadi karena seseorang tidak melakukan pola makan yang sehat, seperti mengkonsumsi sayuran berserat atau kurang minum air mineral, sehingga menyebabakan seseorang susah untuk BAB.

Dengan mengkonsumsi satu sendok makan minyak zaitun yang diminum saat perut kosong di pagi hari, menurut British Journal of Nutrition, juga dapat membantu meredakan sembelit, terutama bagi pasien yang sedang menjalani dialisis, atau cuci darah.


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Aib Terbongkar Karena Jejak Digital? Jangan Panik, Ikuti 5 Kiat Ini

BERIKUTNYA

Gamers Bersiap, Ini Daftar Game Terbaru yang Rilis Oktober 2022

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: