ilustrasi berpikir kreatif (Sumber gambar: Freepik)

5 Strategi Kreatif Ubah Kritik Konsumen Jadi Keuntungan Bisnis

27 September 2022   |   21:24 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Membangun sebuah bisnis memang tidak mudah. Terkadang kita harus berhadapan dengan konsumen yang mungkin tidak menyukai produk dari bisnis yang sedang kita jalani. Suka dan tidak suka memang hal wajar karena setiap orang tentu punya selera yang berbeda-beda.

Sebagai pengusaha, tentu kita diwajibkan untuk bijak dalam menerima setiap kritik dari konsumen. Perlu diketahui, kritik dari konsumen tidak selalu bermakna negatif. Sebab, ada pula kritik yang membangun dan bisa membenahi produk bisnis kita jadi lebih baik lagi.

Jadi, jangan baper kalau suatu saat nanti ada orang yang tidak suka dan mengkritik bisnis kamu. Kritik justru bisa mendatangkan keuntungan tersendiri bila kita tahu cara mengolahnya.

Baca juga: Pakar Marketing Kasih Saran Cara Hadapi Brand Terrorist

Dosen komunikasi pemasaran dari Universitas Dian Nuswantoro Mutia Rahmi Pratiwi mengatakan setiap pengusaha pasti akan mendapatkan kritik konsumen terhadap produknya. Hal itu merupakan proses yang pasti dilalui setiap pengusaha agar produknya terus berkembang dan mental si pengusaha juga terus terbangun.

Alih-alih defensif dengan kritik, Mutia mengatakan pengusaha mesti menghadapi kritikan dengan tangan terbuka. Menurut dia, kritik justru bisa jadi momentum yang baik untuk bisnis kita bisa jadi berkembang. Akan tetapi, bagaimana caranya?


1. Beri Respons Positif

Pastikan kamu sebagai pengusaha untuk selalu merespons kritik dari konsumen dengan cara yang positif. Kamu bisa membaca kritikan dari konsumen dan mencari tahu akar masalahnya. Kemudian, lakukan intropeksi internal sehingga konsumen bisa merasa keluhan mereka didengarkan.

Jika kritikan tersebut berguna bagi perkembangan bisnis kamu, tak ada salahnya melakukan peningkatan mutu sesuai keinginan konsumen. Dengan cara ini konsumen akan lebih menghargai produk dan bisnis yang kamu jalankan.


2. Beri Feedback Lewat Konten

Jangan bersikap defensif terhadap kritik. Selain memperbaiki diri berdasarkan kritik tersebut, kamu juga bisa mengajak bagian pemasaran untuk melihat hal ini jadi peluang.

Sebab, banyak brand di luar sana yang menjadikan kritik justru jadi konten pemasaran yang kreatif. Contohnya ialah influencer Arief Muhammad yang baru saja membuka bisnis restoran padang. Dia lalu mendapat kritik AC di restorannya kurang dingin. Kritik tersebut ditanggapi dengan memperbaiki AC agar dingin dan memasang spanduk besar di depan restorannya bahwa AC di sudah dingin kembali.


3. Memberikan Tips Unik

Ada kalanya kritik yang disampaikan konsumen ternyata hanya ketidaktahuan belaka. Artinya, konsumen belum mengetahui secara keseluruhan produk kita sehingga muncul kesalahpahaman. Nah, kalau kasusnya seperti itu, kamu bisa memanfaatkannya dengan membuat tips-tips unik yang jarang orang tahu tentang bisnismu.

Memberikan tips-tips yang sedang viral akan membuat orang lain lebih memperhatikan produk kita. Hal ini juga bisa jadi promosi yang dilakukan secara halus. Biasanya promosi seperti ini justru lebih mudah diterima konsumen.


4. Menggandeng Praktisi atau Ahli

Permasalahan suka atau tidak suka sering kali perdebatannya soal selera. Tentu tidak ada yang benar dan salah di antara hal tersebut. Namun, penting sekali untuk menghadirkan ahli atau praktisi yang bisa memberikan pendapat positif terhadap produk yang kalian tawarkan.

Selain untuk menjalin relasi, pendapat dari ahli bisa memperkuat posisi bisnis kita di masyarakat luas. Pendapat mereka mungkin bisa mempengaruhi masyarakat yang masih bingung harus memilih pro atau kontra.


5. Berinovasi Lewat Kritik

Kritik bisa diubah jadi hal yang kreatif dan malah menguntungkan bisnis yang sedang dijalani. Cobalah mencari celah untuk menciptakan strategi kreatif yang humanis dari sebuah kritik. Hal ini juga bisa memperkuat bounding dengan konsumen sehingga dapat menciptakan rasa memiliki dari konsumen terhadap produk-produk bisnis kita.


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Festival Sinema Prancis 2022 Kembali dengan Format Hybrid Oktober 2022

BERIKUTNYA

Yuk Coba Resep Sehat Plus Awet Muda ala Penyintas Autoimun Niken Sudharmono!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: