Hoobastank saat tampil di salah satu festival musik. (Sumber gambar : Hoobastank/Intagram)

Gitaris Patah Kaki, Hoobastank Batal Tampil di JogjaROCKarta Festival 2022

22 September 2022   |   10:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Band asal Amerika Serikat, Hoobastank batal manggung di Indonesia nih, Genhype. Mereka tidak bisa tampil di JogjaROCKarta Festival 2022 lantaran sang gitaris, Dan Estrin, mengalami patah kaki. Pengumuman tersebut disampaikan dalam laman Instagram resmi band.

Dijelaskan bahwa patah kaki yang dialami Dan justru saat dia ingin berangkat ke Indonesia. “Untuk fans JogjaROCKarta, kami punya berita buruk yang harus dibagikan. Hoobastank tidak bisa tampil di akhir pekan ini. Kaki Dan patah tadi malam saat melakukan persiapan terbang ke Indonesia," tulis Hoobastank dalam Instagram, dikutip Hypeabis.id, Kamis (22/9/2022). 

Band yang terdiri dari Douglas Robb, Dan Estrin, Markku Lappalainen, dan Chris Hesse menyebut langkah untuk batal ikut JogjaROCKarta Festival 2022 menjadi keputusan yang sulit diambil. Hal ini pun pastinya mengecewakan fans, artis lainnya, staf, dan promotor. 

Baca juga: Cek Line Up Artis & Harga Tiket Joyland Festival yang Digelar November

Namun demikian, keputusan itu sudah dalam pertimbangan matang lantaran dokter menyarankan Dan untuk tidak bepergian agar cedera kakinya tidak semakin buruk. “Kami akan melakukan yang terbaik untuk bisa ke Indonesia sebagai gantinya," sebut Hoobastank.

Dan Estrin pun menyampaikan kekecewaannya tidak jadi tampil di hadapan penggemar dalam panggung JogjaROCKarta Festival 2022. Padahal momen itu sangat dinantikan karena fans asal Indonesia dianggap paling loyal diantara fans Hoobastank yang ada di seluruh dunia. “Saya benar-benar tak bisa berkata-kata tentang bagaimana perasaan saya sekarang," kata Dan dalam postingan pernyataan yang sama.

Namun apalah daya, jika dipaksakan kondisinya akan semakin parah. "Jika saya bisa naik pesawat dan main di acara itu tanpa ragu, pasti saya lakukan. Saya mohon agar dipahami, situasi ini membuat saya kecewa lebih dari yang dapat dipahami siapa pun," ucap Dan.

Sejumlah fans asal Indonesia pun membanjiri postingan tersebut. Walaupun sedih tidak bisa bertemu langsung sang idola, mereka tetap memberikan dukungan kepada Dan agar segera pulih dari cedera patah kaki tersebut. 

“Yah sayang sekali, but we wish it'll be better soon,” tulis akun Indergoneofficial. 

Sementara itu, promotor Rajawali Indonesia menyampaikan permohonan maaf, terutama bagi para pembeli tiket JRF 2022 pada Minggu (25/9/2022), yang semula menjadi hari Hoobastank tampil dalam festival tersebut.  

“Pembatalan ini disebabkan oleh musibah yang menimpa sang gitaris Hoobastank, Dan Estrin. Ia mengalami patah kaki saat bersiap berangkat ke Indonesia, Selasa malam waktu setempat (19/9),” tulis Rajawali dalam laman Instagram JogjaROCKarta Festival.

JogjaROCKarta Festival digelar pada 24 dan 25 September 2022 di Tebing Breksi, Yogyakarta. Ada beberapa area panggung yang disediakan. Selain panggung utama, ada Arena Rock dan Panggung Petir selama dua hari penyelenggaraan. 

Hoobastank semula dijadwalkan tampil pada 25 September 2022 pukul 20.25 WIB - 21.40 WIB. Pada hari tersebut, ada juga penampil lain seperti Jamrud, Serngai, Edan, Voice of Baceprot, Death Vomit, The Melting Minds, Prison of Blues, dan Rockfivetival Winner. 

Sementara pada 24 September 2022, ada The Hydrant, Serigala Malam, Makara, Superman Is Dead, Grass Rock, Burgerkill, Sangkakala, Ahmad band, dan Deadsquad. 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Minat Ambil KPR? Ini 5 Hal Penting yang Perlu Genhype Pertimbangkan

BERIKUTNYA

Dewa 19 Gebrak Panggung Edutorium UMS Solo 26 November Mendatang

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: