Ingin Ganti Gaya Rambut? Contek 7 Rekomendasi Warna untuk Rambut Pendek Ini
17 September 2022 |
21:02 WIB
Gaya rambut pendek kembali menjadi tren dalam beberapa waktu terakhir. Beberapa artis Tanah Air pun tampak setia dengan tampilan ini. Sebut saja Bunga Citra Lestari, Poppy Sofia, Gisella Anastasia, Isyana Saraswati, hingga Yuni Sara yang tampil stunning dengan rambut pendeknya.
Tidak hanya artis, presenter Rosianna Silalahi pun berani menampilkan gaya rambut pendek dengan beragam warna unik yang membuat penampilannya sangat menarik. Gaya dan warna rambut bisa menjadi style yang menunjukkan kepribadian kamu, lho.
Baca juga: Bikin Jadi Keren! Ini 7 Rekomendasi Warna Cat Rambut untuk Pria
Namun demikian, sebelum memutuskan tampil dengan rambut pendek yang diwarnai, tanyakan terlebih dahulu kepada penata rambut kamu. Dengan demikian, warna rambut yang kamu pilih bisa pas dengan rona wajah dan membuat pancaran aura kamu lebih bersinar.
Berikut ini beberapa tren warna yang cocok untuk rambut pendek:
Untuk kamu yang mau main aman n tidak terlalu mencolok, coba warna rambut chesnut brown. Rona ini terdiri dari warna deep coklat dengan sentuhan kemerahan. Chestnut coklat menambahkan kehangatan ke wajah dan cocok dengan warna kulit apapun.
Warna rambut ini sering dipakai para idola Korea Selatan, lho. Pewarnaan terdiri dari merah, coklat, dan sedikit ungu. Campuran tersebut menghasilkan warna yang kaya dan seperti anggur. Burgundy adalah pilihan yang bagus jika kamu ingin mencoba warna merah namun tidak mau terlalu mencolok.
Ingin lebih berani namun tetap kalem, coba deh warna rambut ash gray. Menjadi tren warna yang populer belakangan ini, ash gray menampilkan kesan yang tidak terlalu mencolok.
Warna ash termasuk ke dalam kategori cool shades dengan dominasi pigmen warna biru dan sedikit warna hijau, yang membuat warna rambut lebih tajam dan cool. Warna ash cenderung berwarna abu-abu, warna coal black, silver dan blonde platinum.
Warna ini cocok buat kalian yang nyentrik dan senang mengekspresikan gaya. Fantasy blue adalah warna biru yang lembut t letapi ebih berkilau. Buat kamu yang memiliki dasar warna rambut hitam, coba deh gaya warna ini karena dapat memberikan dimensi dari terang ke gelap pada rambut kamu.
Warna ini yang sedang tren di antara selebriti seperti Isyana dan idola K-Pop Hong-joong dari ATEEZ. Pada dasarnya, tren pewarnaan rambut ini memberi kebebasan pada kamu untuk memadukan berbagai macam warna, tanpa perlu mencampur, atau membuat warna-warna itu berbaur di rambut kamu.
Cukup mewarnai rambut di satu sisi. Seperti Isyana yang tampil dengan warna rambut sebelah hitam dan sebelah merah menyala.
Sama seperti color block, kamu bebas memilih untuk tidak mewarnai rambut secara menyeluruh. Bedanya, peekaboo memiliki konsep pewarnaan di bagian dalam rambut. Ketika kamu menyibakkan rambut atau mengikatnya, warna tersebut terlihat dan memberi kesan seperti sedang mengintip.
Warna ini tengah naik daun mulai dari fesyen hingga rambut. Lilac memberikan penampilan yang tenang dan hangat. Kamu juga bisa memadupadankan lilac dengan warna lain seperti soft pink untuk memerikan tampilan yang lebih berani namun tetap kalem.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Tidak hanya artis, presenter Rosianna Silalahi pun berani menampilkan gaya rambut pendek dengan beragam warna unik yang membuat penampilannya sangat menarik. Gaya dan warna rambut bisa menjadi style yang menunjukkan kepribadian kamu, lho.
Baca juga: Bikin Jadi Keren! Ini 7 Rekomendasi Warna Cat Rambut untuk Pria
Presenter Rosianna Silalahi yang selalu tampil berani dengan warna rambut. (Sumber gambar : Instagram Rosi)
Berikut ini beberapa tren warna yang cocok untuk rambut pendek:
1. Chestnut Brown
Untuk kamu yang mau main aman n tidak terlalu mencolok, coba warna rambut chesnut brown. Rona ini terdiri dari warna deep coklat dengan sentuhan kemerahan. Chestnut coklat menambahkan kehangatan ke wajah dan cocok dengan warna kulit apapun.
2. Burgundy
Warna rambut ini sering dipakai para idola Korea Selatan, lho. Pewarnaan terdiri dari merah, coklat, dan sedikit ungu. Campuran tersebut menghasilkan warna yang kaya dan seperti anggur. Burgundy adalah pilihan yang bagus jika kamu ingin mencoba warna merah namun tidak mau terlalu mencolok.
3. Ash Gray
Ingin lebih berani namun tetap kalem, coba deh warna rambut ash gray. Menjadi tren warna yang populer belakangan ini, ash gray menampilkan kesan yang tidak terlalu mencolok. Warna ash termasuk ke dalam kategori cool shades dengan dominasi pigmen warna biru dan sedikit warna hijau, yang membuat warna rambut lebih tajam dan cool. Warna ash cenderung berwarna abu-abu, warna coal black, silver dan blonde platinum.
Idol Korea Aespa yang tampil dengan warna rambutya. (Sumber gambar : SMTOWN)
4. Fantasy Blue
Warna ini cocok buat kalian yang nyentrik dan senang mengekspresikan gaya. Fantasy blue adalah warna biru yang lembut t letapi ebih berkilau. Buat kamu yang memiliki dasar warna rambut hitam, coba deh gaya warna ini karena dapat memberikan dimensi dari terang ke gelap pada rambut kamu.
5. Two toned color
Warna ini yang sedang tren di antara selebriti seperti Isyana dan idola K-Pop Hong-joong dari ATEEZ. Pada dasarnya, tren pewarnaan rambut ini memberi kebebasan pada kamu untuk memadukan berbagai macam warna, tanpa perlu mencampur, atau membuat warna-warna itu berbaur di rambut kamu. Cukup mewarnai rambut di satu sisi. Seperti Isyana yang tampil dengan warna rambut sebelah hitam dan sebelah merah menyala.
Isyana Saraswati yang menampilkan gaya rambut berbeda. (Sumber gambar : Instagram Isyana)
6. Peekaboo
Sama seperti color block, kamu bebas memilih untuk tidak mewarnai rambut secara menyeluruh. Bedanya, peekaboo memiliki konsep pewarnaan di bagian dalam rambut. Ketika kamu menyibakkan rambut atau mengikatnya, warna tersebut terlihat dan memberi kesan seperti sedang mengintip.
7. Lilac
Warna ini tengah naik daun mulai dari fesyen hingga rambut. Lilac memberikan penampilan yang tenang dan hangat. Kamu juga bisa memadupadankan lilac dengan warna lain seperti soft pink untuk memerikan tampilan yang lebih berani namun tetap kalem. (Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.