Seulgi Red Velvet akan debut solo Oktober 2022 (Sumber gambar: SM Entertainment)

Seulgi Red Velvet Akan Debut Solo dengan Album Mini 28 Reasons, Cek Rinciannya!

13 September 2022   |   23:00 WIB

Penggemar Red Velvet, ReVeluv, dikejutkan dengan kemunculan teaser dan rincian terbaru untuk proyek solo dari Seulgi, album mini 28 Reasons, yang rilis pada Selasa (13/9/2022) dini hari. Informasi yang muncul meliputi video dan foto teaser hingga rincian album dengan target rilis pada 4 Oktober 2022.

Berdasarkan pernyataan resmi SM Entertainment, album mini ini akan hadir dengan enam lagu yang punya atmosfer bervariasi. Dengan lagu utama berjudul sama, penyanyi dengan nama Kang Seul-gi ini akan menunjukkan warna musik baru yang unik, dan konsep yang tidak terhingga dengan beragam kesan.

Melalui media sosial resminya, agensi awalnya merilis logo debut solo Seulgi dengan huruf 'S' kapital yang ada di dalam lingkaran. Dengan warna hitam-emas, logo ini konsisten dengan logo proyek unit Irene-Seulgi, proyek debut solo Wendy, dan proyek debut solo Joy. 

Baca juga: Intip Gaya Stray Kids di Trailer Mini Album Terbaru Maxident 
 
Namun, perbedaannya ada pada desain yang cenderung lebih karismatik, dibandingkan tiga desain sebelumya yang menggunakan jenis font lebih elegan seperti Serif dan Cursive. Tak hanya itu, logi ini memiliki detail reflektif seperti terbuat dari elemen besi atau emas.

Bersamaan dengan itu, ada dua set teaser foto yang menunjukkan Seulgi dalam beberapa karakter dan konsep. Setidaknya teaser ini menunjukkan tiga hingga lima konsep berbeda dengan latar dan warna yang mirip dengan efek visual pada film-film thriller dan horror.
 
Set foto pertama menunjukkan Seulgi dengan pakaian berburu seperti jaket tebal, kaos hitam, celana kargo, sepatu boots krem, topi, dan senapan pada tiga foto. Foto terakhir dalam set ini hanya menunjukkan tampilan close up dari Seulgi dengan pakaian menyerupai gaun putih dengan rambut panjang yang digerai, di mana dia tampak melihat sisi lain dari kaca yang retak akibat tembakan peluru.

Set foto kedua menunjukkan Seulgi dalam beberapa situasi yang berbeda dengan set foto pertama. Dua foto dalam set kedua menunjukkan tampilan gaun putih dan jaket hitam dengan ekspresi sendu, seakan kehilangan sesuatu setelah adanya api yang melahap mobil rongsokan.

Baca juga: Red Velvet Catat Rekor di YouTube Lewat Video Klip Queendom 
 
Foto lainnya menunjukkan tampilan jauh dari Seulgi yang mengenakan seragam sekolah dengan rambut hitam lurus dan berponi. Dalam foto, dia berdiri di antara delapan kursi yang disusun melingkar di tengah lapangan dalam ruangan. Ada juga foto close up Seulgi dengan tampilan riasan luka-luka sambil mengenakan earphone dan kaos garis-garis berwarna hitam dan hijau.

Sekitar 12 jam setelahnya, SM Entertainment mengumumkan bahwa album mini 28 Reasons akan memulai pra-pembelian pada hari ini. Albumnya sendiri terdiri dari tiga versi: Special, Case, dan Photo Book dengan tampilan pengemasan yang berbeda. Namun, saat ini pihak agensi belum merilis pranala untuk album tersebut.
 

Album 28 Reasons

Pra-pembelian untuk album ini akan dilakukan di beberapa situs web seperti smtown&store, YES24, Aladin, Hottracks, dan Interpark yang dipilih sebagai situs dan toko rekanan resmi.

Harganya sendiri berkisar dari 27.500 Won (sekitar Rp295.000) untuk versi Special; 23.800 Won (sekitar Rp255.000) untuk versi Case; dan 22.000 Won (sekitar Rp236.000) untuk versi Photo Book. Namun, harga ini akan berubah dengan adanya diskon serta biaya tambahan seperti pengiriman.

Seulgi debut bersama Red Velvet pada 2014 melalui lagu Happiness. Debut kali ini merupakan yang ketiga dari semua anggota Red Velvet, menyusul Wendy yang debut solo pada April 2021 dan Joy pada Mei 2021. Tidak hanya itu, proyek ini merupakan debut resmi dari Seulgi setelah berpartisipasi dalam proyek solo untuk soundtrack orisinal drama Korea The Crowned Clown pada 2019.

Di sisi lain, Seulgi telah bergabung bersama beberapa proyek grup baru seperti unit Red Velvet - Irene & Seulgi pada 2020 serta proyek supergroup GOT the Beat pada tahun ini. Siap menantikan debut solo Seulgi? Nantikan informasi berikutnya, Genhype!


Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Disebut Sebagai Karya Seni Termudah, Ini cara Membuat Karya Seni Aplikasi

BERIKUTNYA

Cek Line Up Artis & Harga Tiket Joyland Festival yang Digelar November

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: