Cuplikan akhir trailer MAXIDENT (Sumber gambar : Youtube/SKZ)

Intip Gaya Stray Kids di Trailer Mini Album Terbaru MAXIDENT

06 September 2022   |   12:40 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

STAY mana suaranya? Grup idola kesayangan kamu, Stray Kids baru saja meluncurkan cuplikan video (trailer) untuk comeback album baru mereka nih. Tepat tengah malam tadi, grup vokal asal Korea Selatan yang dibentuk JYP Entertainment ini merilis teaser mini album mereka berjudul MAXIDENT yang bakal bikin penggemar histeris. 

Kali ini, grup yang beranggotakan Bang Chan, Lee Know, Changbin, Hyunjin, Han, Felix, Seungmin, dan I.N datang dengan konsep musik rock&roll. Dalam cuplikan video yang dirilis, mereka semua memakai pakaian yang didominasi warna hitam dan putih. 

Baca jugaStray Kids dan STAY Menang Voting Fan Army Face Off Bilboard 2022 

Di awal trailer, tampak para member Stray Kids atau yang disingkat SKZ ini menjalani kesendiriannya masing-masing, diiringi lantunan nada piano. Namun, suasana musik mulai berubah drastis di pertengahan video tersebut.

Santer dentuman nada hip hop mulai terdengar dan para member terlihat asik dengan gayanya yang unik sendiri-sendiri. Dalam beberapa bagian, mereka tampak berkumpul di area pertokoan, pemukiman, gang, dan pinggir jalan perkotaan di kala malam hari. 
 

SKZ di teaser terbaru. (Sumber gambar : YouTube/Stray Kids)

SKZ di teaser terbaru. (Sumber gambar : YouTube/Stray Kids)


Seketika musik dan video terhenti. Tiba-tiba ada dering telepon dengan suara perempuan di ujung sana yang sedang diangkat salah satu member SKZ, Hyunjin. “Hai Stray Kids, ini aku. Aku ingin mengirimkan kata kunciku kepada kalian. Cukup delapan suku kata saja,” kata wanita di suara telepon itu. 

Suara wanita di telepon itu pun membuat beberapa fans SKZ penasaran. “Kenapa tak ada yang membicarakan panggilan telepon itu di akhir? Siapa itu? Apa kita mendapatkan semacam kolab ??” ujar pemilik akun Tanah Annoor membalas postingan trailer SKZ di Twitter.

Telepon terputus, tiba-tiba sebuah boneka besar dengan karakter berbentuk hati dan berwarna fuchsia terjatuh dari langit. Boneka itu memakai kalung rantai emas dengan liontin hati. Ada pula boneka dengan karakter serupa yang lebih kecil berwarna hijau, pink muda, biru laut, ungu tua, ungu muda, biru awan, dan peach yang muncul. 

Baca juga: Stray Kids Cetak Rekor Penjualan Sejuta Kopi Album Oddinary 
 

Boneka karakter hati di teaser terbaru SKZ. (Sumber gambar : YouTube/Stray Kids)

Boneka karakter hati di teaser terbaru SKZ. (Sumber gambar : YouTube/Stray Kids)


Pada beberapa bagian awal video juga terlihat sepasang mata boneka yang tertempel di sejumlah benda. Pastinya hal ini membuat penasaran STAY akan lagu baru dan konsep comeback yang dibawakan SKZ nantinya. 

Namun kamu perlu bersabar ya STAY. Sebab album Stray Kids baru akan dirilis sebulan lagi, tepatnya 7 Oktober 2022 pukul 1 siang, waktu Korea. Album ini akan dibuat dalam 3 versi yang berbeda, yakni versi GO, T-CRUSH, dan HEART. 
 

Felix di di teaser terbaru SKZ. (Sumber gambar : YouTube/Stray Kids)

Felix di di teaser terbaru SKZ. (Sumber gambar : YouTube/Stray Kids)


Dalam album sebelumnya, ODDINARY yang dirilis SKZ pada Maret 2022, berhasil mencapai angka penjualan satu juta kopi dalam waktu singkat, sehingga masuk jajaran rekor penjualan album di industri musik pop Korea Selatan. ODDINARY menjadi album kedua Stray Kids yang sukses terjual lebih dari satu juta kopi setelah album penuh bertajuk Noeasy yang dirilis tahun lalu.

Prestasi itu tak begitu mengejutkan, sebab pada masa pra-pemesanan album tersebut berhasil mengumpulkan 1,3 juta pesanan dan terjual lebih dari 850.000 kopi saat minggu pertama perilisannya.

Sebagai catatan, pada hari pertama perilisan ODDINARY, album tersebut juga diketahui terjual 496.125 kopi, atau 140.000 kopi lebih banyak dari rekor penjualan hari pertama yang diraih oleh NOEASY dengan 355.946 kopi. Pada 19 Maret 2022, ODDINARY tercatat telah terjual dengan total 535.540 kopi.

Album tersebut juga menduduki puncak tangga album utama Billboard tak lama setelah rilis, menempatkan Stray Kids sebagai artis K-Pop ketiga yang mencapai prestasi tersebut setelah BTS dan SuperM.

ODDINARY juga berhasil menduduki puncak tangga lagu iTunes Top Albums di 53 wilayah termasuk Amerika Serikat, Jerman, Brasil, Australia, dan Jepang. Selain itu, mini album tersebut juga sukses memuncaki tangga lagu album harian Hanteo Chart dan album retail harian Gaon Chart pada 18-19 Maret 2022. 


Stray Kids

Stray Kids atau SKZ adalah grup idola K-Pop laki-laki yang dibentuk oleh JYP Entertainment melalui acara realitas berjudul Stray Kids pada 2017. Grup ini terdiri dari delapan anggota, yaitu Bang Chan, Lee Know, Changbin, Hyunjin, Han, Felix, Seungmin dan I.N. Mereka merilis album mini pra-debut berjudul Mixtape pada Januari 2018 dan secara resmi debut pada 25 Maret 2018 dengan album mini bertajuk I Am Not
 

Bangchan leader SKZ di teaser terbaru. (Sumber gambar : YouTube/Stray Kids)

Bangchan leader SKZ di teaser terbaru. (Sumber gambar : YouTube/Stray Kids)


Perjalanan Stray Kids di industri musik sempat mengalami hambatan lantaran salah satu anggotanya, Woojin tersandung sebuah kasus yang membuatnya terpaksa mengundurkan diri. Mundurnya Woojin sempat berdampak pada karier grup ini. Beruntung, kini Stray Kids bisa bangkit dan melanjutkan kesuksesannya lewat berbagai karya yang mereka rilis.

Salah satu buktinya adalah dengan dirilisnya album GO LIVE, dengan God's Menu sebagai single unggulannya. Album ini menjadi album full pertama yang dirilis Stray Kids. Album ini juga membuat Stray Kids menuai kesuksesan besar. Pada minggu pertama, album tersebut menempati posisi pertama pada chart Gaon hingga memperoleh platinum dari platform yang sama.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Persiapan Konser Shooting Star, Ini 7 Lagu di Serial F4 Thailand: Boys Over Flowers

BERIKUTNYA

Waralaba Depot Air Minum BIRU Tawarkan Profit hingga 65 Persen, Segini Investasi Awalnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: