Ilustrasi udang pete tumis kemangi. (Sumber gambar: Instagram/@farahquinnofficial)

Resep Udang Pete Tumis Kemangi ala Chef Farah Quinn

08 September 2022   |   17:33 WIB

Chef Farah Quinn lebih banyak dikenal dengan produk resep hidangan penutup atau hidangan camilan dengan cita rasa manis. Meski kini dia tidak lagi aktif dalam acara televisi, perempuan kelahiran tahun 1980 itu masih sering berbagi resep kepada para pengikutnya di media sosial.

Meski resep yang disajikan oleh chef yang sudah menetap di Amerika Serikat dan sesekali kembali ke Indonesia itu didominasi oleh resep bakery seperti kue, kukis, dan hidangan manis serta hidangan sehat seperti jus, Farah juga pernah berbagi hidangan makanan dengan cita rasa gurih seperti lauk, sup, roti lapis, hingga waffle pizza.

Salah satu resep jadul yang pernah dibagikan adalah resep udang pete tumis kemangi yang cocok bagi Genhype yang ingin mencoba mengonsumsi pete dengan variasi tumisan atau mereka yang ingin variasi masakan udang dengan bahan-bahan lokal. Hidangan ini diceritakan sebagai bagian dari makan siangnya dalam unggahan lawas pada 2015. Yuk cek resep udang pete tumis kemangi versinya di bawah ini.
 

Bahan-bahan

200 gram udang yang sudah dibersihkan
1/2 buah bawang bombay 
4 siung bawang putih 
5 buah cabe merah, iris serong
1 sdm saus tiram
2 sdm kecap ikan (fish sauce)
1 sdt kecap asin
1 sdt gula pasir
2 papan pete
2 genggam daun kemangi yang sudah dicuci dan pindahkan dari batangnya
2 sdm minyak untuk menumis
Kecap manis secukupnya
 
 

Cara memasak

1. Iris bawang bombay dengan bentuk tipis memanjang, lalu potong bawang putih dengan cincangan halus atau kasar. Jangan lupa iris cabai dengan bentuk serong serta bersihkan pete dan daun kemangi yang sudah dipatahkan dari batangnya.

2. Panaskan wajan pada api sedang dan tambahkan minyak ke dalam wajan.

3. Saat minyak sudah panas, masukkan irisan bawang bombay, cabe merah, dan bawang putih. Tumis hingga harum.

4. Masukkan pete dan aduk hingga tercampur rata. Saat pete mulai matang, masukkan udang ke dalam tumisan sayuran. Pastikan udang tidak terlalu masak atau overcooked agar rasanya tetap terjaga.

5. Di tengah proses memasak, tuang kecap ikan, saus tiram, kecap asin, gula, dan kecap manis secukupnya. Pastikan untuk mencoba rasanya dan menyesuaikan saus sesuai selera dengan menambah dan menguranginya.

6. Menjelang masakan matang, masukkan daun kemangi pada tahapan akhir dan aduk hingga tercampur rata dengan tumisan udangnya. Saat ini, daun kemangi tidak perlu terlalu dimasak agar tidak cepat layu serta aroma dan rasa tetap terasa.

7. Angkat dan sajikan dalam keadaan hangat. Hidangan ini cocok dikonsumsi bersama nasi saat makan siang maupun makan malam.

Editor M R Purboyo

SEBELUMNYA

Genhype Cobain Kuy! 5 Rekomendasi Kemitraan di Bawah Rp10 Juta

BERIKUTNYA

Daftar Film Serial TV Sekelas Box Office yang Lagi Tayang

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: