DreamWorks Animation mengumumkan rencana penayangan Kung Fu Panda 4 melalui Twitter. (sumber gambar: tangkapan layar akun twitter DreamWorks Animation)

DreamWorks Umumkan Kung Fu Panda 4 Tayang Maret 2024

15 August 2022   |   19:23 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

DreamWorks Animation mengumumkan film animasi Kung Fu Panda 4 akan tayang di bioskop pada 8 Maret 2024. Film ini akan menjadi film fitur pertama dari franchise Kung Fu Panda sejak Kung Fu Panda 3 (2016), yang jadi akhir trilogi asli DreamWorks. Beragam reaksi penggemar pun datang dengan mayoritas menunggu aksi Po, si panda.

DreamWorks Animation mengumumkan rencana penayangan Kung Fu Panda 4 melalui akun media sosial twitter @Dreamworks. “Ini dia momen yang kalian semua tunggu-tunggu, Kung Fu Panda 4 tayang di bioskop pada 8 Maret 2024,” tulis DreamWorks.

Unggahan itu pun mendapatkan reaksi sejumlah pengguna Twitter. Beberapa dari mereka bertanya-tanya bagaimana film Kung Fu Panda 4 yang nanti akan dirilis dalam dua tahun mendatang.
 

Akun @DaniyalUmair2 menuliskan bahwa film Kung Fu Panda merupakan trilogi animasi terbaik sepanjang masa. Menurutnya, Kung Fu Panda pertama adalah sebuah mahakarya. Sementara itu, Kung Fu Panda kedua tidak sebagus yang pertama, tapi “Tetap hebat,” tulisnya.

Adapun, menurutnya film Kung Fu Panda yang ketiga adalah yang terlemah. Namun, baginya, film tersebut tetap bagus. Dia pun menuliskan kekhawatirannya tentang Kung Fu Panda 4 yang akan tayang di bioksop pada 2024.

Baca juga: 7 Fakta Menarik Film Sri Asih, Bakal Ungkap Misteri Gundala

Sementara itu, akun @ClutchSergal menuliskan bahwa Kung Fu Panda 2 adalah salah satu yang terbaik. Ada beberapa alasan akun tersebut memilih Kung Fu Panda 2 sebagai yang terbaik dari ketiga film animasi Kung Fu Panda yang sudah keluar.

Menurutnya, latar belakang Po, hubungan antara Po dan harimau betina, plot film, pesan tentang menjadi diri sendiri terlepas dari mana seseorang berasal, simbolisme dengan yin dan yang, dan adegan aksi lebih baik dari Kung Fu Panda pertama.

Akun lainnya, yakni @AuranCap menuliskan bahwa suka dengan ketiga film animasi Kung Fu Panda, terutama Kung Fu Panda pertama dan kedua. Menurutnya, kedua film pertama Kung Fu Panda fenomenal dalam semua aspek pembuatan film.
 

Kung Fu Panda. (Sumber gambar: Netflix)

Kung Fu Panda. (Sumber gambar: Netflix)


Dilansir dari situs IMDb.com Kung Fu Panda yang rilis pada 2008 silam tercatat memperoleh rating 7,6 dari 10 dengan sekitar 463.000 pemberi rating. Sementara itu, Kung Fu Panda 2 yang rilis pada 2011 memperoleh rating 7,2 dari 10 dengan pemberi rating sekitar 282.000.

Sementara itu, Kung Fu Panda 3 yang rilis pada 2016 memperoleh rating 7,1 dari 10 dengan pemberi rating sebanyak sekitar 157.000.

Sementara menurut Box Office Mojo, ketiga film Kung Fu Panda tercatat berhasil memperoleh perkiraan pendapatan kotor pada kisaran US$500 juta – US$600 juta. Film Kung Fu Panda pertama yang rilis pada 2008 silam tercatat memperoleh perkiraan pendapatan wordwide sebsar US$632 juta.

Sementara Kung Fu Panda 2 dan 3 masing-masing mencatatkan perkiraan pendapatan kotor sebesar US$665 juta dan US$521 juta.

Di antara tiga film animasi Kung Fu Panda, laman tersebut mencatatkan bahwa film Kung Fu Panda pertama adalah film yang mencatatkan perkiraan pendapatan kotor di domestic opening terbesar, yakni mencapai US$60,2 juta. Sementara Kung Fu Panda 2 dan Kung Fu Panda 3 masing-masing memiliki perkiraan pendapatan domestic opening sebesar US$47,6 juta dan US$41,2 juta.

Ketiga film tersebut, masih dalam laman Box Office Mojo, memiliki biaya produksi yang berbeda-beda antara satu dengan yang lain. Kung Fu Panda pertama tercatat memiliki biaya produksi sebesar US$130 juta. Adapun biaya produksi Kung Fu Panda 2 dan Kung Fu Panda 3 masing-masing sebesar US$150 juta dan US$145 juta.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Jangan Abaikan Sakit Gigi pada Anak, Ini Alasannya

BERIKUTNYA

7 Destinasi Wisata Kuala Lumpur yang Wajib Kalian Kunjungi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: