Cuplikan film Laal Singh Chaddha. (Sumber gambar: Aamir Khan Productions/Viacom18 Studios/Paramount Pictures)

5 Fakta Menarik Film Laal Singh Chaddha, Forrest Gump Versi India

13 August 2022   |   09:17 WIB

Mulai pekan ini, film Laal Singh Chaddha yang merupakan remake resmi dari Forrest Gump sudah tayang di bioskop seluruh dunia. Dengan aliran drama komedi, film dengan Aamir Khan sebagai pemeran utama itu membawakan kisah seseorang yang memiliki rasa empati tinggi meski kurang pintar.

Laal Singh Chaddha menghadirkan kisah perjalanan hidup tokoh bernama sama dalam rangkaian perubahan dalam hidupnya dan pengalamannya dalam berbagai kejadian bersejarah seumur hidupnya. Mulai dari kejadian saat dirinya masih menjadi atlet hingga akhirnya menjadi tentara dan bertemu dengan pasangan hidupnya.

Yuk simak beberapa fakta menarik dari film Laal Singh Chaddha.
 

1. Syuting di 100 lokasi

Selama beberapa pekan, Laal Singh Chaddha melakukan syuting di lebih dari 100 lokasi di India selama Oktober 2019 sampai September 2021. Beberapa lokasi yang digunakan adalah Thekkumbhagam, Changanassery, Kappil, Jaisalmer, Goa, Himachal Pradesh, Chandigarh, Kerala, dan lainnya.

Angka ini merupakan yang terbanyak selama Aamir berkarier sebagai aktor dan sineas perfilman. Hal ini disebabkan karena sang aktor selalu melakukan upaya maksimal dalam membuat karyanya dan tidak pernah berkompromi dengan kualitas yang dihasilkan.


2. Reuni Aamir Khan dan Kareena Kapoor

Laal Singh Chaddha. (Sumber gambar: Aamir Khan Productions/Viacom18 Studios/Paramount Pictures)

Laal Singh Chaddha. (Sumber gambar: Aamir Khan Productions/Viacom18 Studios/Paramount Pictures)


Laal Singh Chaddha bukanlah film pertama yang mempertemukan kedua aktor populer tersebut. Sebelumnya, Aamir dan Kareena pernah bertemu dalam dua proyek, yaitu 3 Idiots (2009) dan Talaash: The Answer Lies Within (2012). Untuk proyek ini, Aamir berperan sebagai Laal Singh Chaddha dan Kareena berperan sebagai Manpreet Kaur Chaddha, tokoh utama perempuan yang akan menjadi pasangannya.

Jika karakter laki-lakinya didasarkan pada tokoh Forrest Gump, maka karakter yang diperankan Kareena menggunakan rujukan Jenny Curran. Namun, karakter ini telah disesuaikan dengan relevansi masyarakat di India.
 

3. Produksi selama 14 tahun

Film Laal Singh Chaddha telah diproduksi selama lebih dari 10 tahun karena aspek persiapan naskah dan produksi yang lama. Hal ini disebabkan oleh proses pembelian hak cipta naskah Forrest Gump yang membutuhkan waktu 10 tahun lamanya sejak pengajuan pertamanya pada 2008. Aamir menjelaskan bahwa dia butuh waktu dua tahun untuk meyakinkan diri bahwa film Hollywood juga bisa diadaptasi.

Setelah mendapatkan hak cipta resmi pada 2018, proses produksi telah dimulai, tapi sempat terkendala pandemi Covid-19 sehingga produksinya berjalan hingga empat tahun lamanya. Setelah beberapa kali menunda penayangan, akhirnya film tersebut resmi ditayangkan pada tahun ini. 

Baca juga: Tayang 6 Oktober, Sutradara Rahasiakan Sosok Sri Asih yang Bakal Muncul
 

4. Promosi di media sosial

Simbolisasi merupakan salah satu elemen yang khas dalam Forrest Gump, sehingga hal ini digunakan sebagai salah satu kampanye promosi jelang penayangannya. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan filter Instagram berbentuk bulu-bulu yang jatuh ke bagian hidung orang yang ada di kamera, lalu filter warna akan berubah menjadi cerah dari yang tadinya gelap.

Promosi terkait elemen bulu juga digunakan dalam sebuah challenge bernama feather challenge, di mana kampanye ini mengajak publik untuk menggunakan filter tersebut dalam bentuk video. Lalu, kampanye ini juga mengajak publik berpartisipasi dalam Cloud Challenge yang juga serupa dengan Feather Challenge.
 

5. Penayangan spesial di dua acara

Laal Singh Chaddha. (Sumber gambar: Aamir Khan Productions/Viacom18 Studios/Paramount Pictures)

Laal Singh Chaddha. (Sumber gambar: Aamir Khan Productions/Viacom18 Studios/Paramount Pictures)



Laal Singh Chaddha memiliki dua kampanye promosi penayangan khusus dalam dua acara. Pertama, film ini merilis trailer perdana pada pertandingan final dalam Indian Premier League 2022, tepatnya dalam pertandingan antara Gujarat Titans and Rajasthan Royals. Momen ini menjadi kali pertama trailer film ditampilkan dalam platform televisi saat penayangan acara olahraga.

Kedua, film ini juga mendapatkan penayangan spesial untuk media massa Hollywood. Karena status film ini sebagai remake India resmi dari Forrest Gump (1994), Paramount Pictures akhirnya membantu dalam proses distribusi film di luar India dan akhirnya bisa tayang secara khusus untuk masyarakat di luar negeri.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Tayang 6 Oktober, Sutradara Rahasiakan Sosok Sri Asih yang Bakal Muncul

BERIKUTNYA

5 Rekomendasi Film & Serial Disney+ Hotstar Agustus 2022

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: