Poster film Pengabdi Setan 2: Communion (Sumber gambar: Rapi Films)

Film Pengabdi Setan 2: Communion Bakal Hadirkan Kisah Teror yang Lebih Mencekam

14 July 2022   |   11:57 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Salah satu film horor Indonesia yang tengah dinantikan para penikmat film yakni Pengabdi Setan 2: Communion. Jelang perilisannya, rumah produksi Rapi Films pun membeberkan sinopsis cerita sekuel film Pengabdi Setan (2017) itu. Cerita film Pengabdi Setan 2: Communion akan melanjutkan kisah keluarga Rini (Tara Basro) yang pindah ke rumah susun.

Sebelumnya keluarga ini menempati  rumah tua milik neneknya, Rahma Saidah (Elly D. Luthan). Beberapa tahun setelah berhasil menyelamatkan diri dari kejadian mengerikan yang membuat keluarga Rini kehilangan Ibu (Ayu Laksmi) dan si bungsu, Ian (Muhammad Adhiyat), Rini dan adik-adiknya, Toni (Endy Arfian) dan Bondi (Nasar Anuz), serta Bapak (Bront Palarae) tinggal di rumah susun.

Mereka percaya tinggal di rumah susun aman, karena ada banyak orang jika terjadi sesuatu. Namun, mereka segera menyadari, bahwa tinggal bersama banyak orang mungkin juga sangat berbahaya, jika mereka tidak sangat mengenali siapa saja yang menjadi tetangga mereka.

Pada sebuah malam teror, Rini keluarganya harus kembali menyelamatkan diri. Tapi kali ini, mungkin sudah terlambat untuk lari.
 

Dalam keterangan resmi yang diterima Hypeabis.id beberapa waktu lalu, sutradara Joko Anwar menuturkan Pengabdi Setan 2: Communion akan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang masih mengganjal dari film pertama. "Akan banyak kejutan," katanya.

Dengan pengambilan setting film di sebuah rumah susun, Joko  mengatakan bahwa sekuel film Pengabdi Setan ini akan menyajikan cerita yang lebih mencekik dan mencekam bagi penonton. Sebagai informasi, rumah susun yang digunakan sebagai lokasi syuting adalah rumah susun yang telah dibiarkan kosong selama 15 tahun.

"Para penonton akan merasa seperti berada di rumah susun tersebut ketika nanti menyaksikan film ini. Tapi, film ini akan membawa penonton ke cerita yang lebih besar, kaya rasa, dan mengasyikkan," kata sutradara yang juga menggarap film Perempuan Tanah Jahanam itu.

Film Pengabdi Setan 2: Communion akan kembali menghadirkan sederet aktor seperti Tara Basro, Bront Palarae, Endy Arfian, Nasar Anuz, Asmara Abigail, Egy Fedly dan Fachri Albar. Selain itu, beberapa nama pemain baru pun akan hadir dalam film ini seperti di antaranya Jourdy Pranata, Ratu Felisha, Fatih Unru, Mian Tiara, Rukman Rosadi, dan Kiki Narendra.

Adapun, film Pengabdi Setan 2: Communion akan tayang di bioskop Tanah Air pada 4 Agustus 2022.

Pengabdi Setan sendiri sukses menjadi film Indonesia terlaris pada 2017 dengan memperoleh lebih dari 4,2 juta penonton. Tak hanya di Indonesia, film ini juga ditayangkan di beberapa negara seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Taiwan, hingga Spanyol.

Pada tahun perilisannya, film remake dengan judul yang sama pada tahun 1980 silam ini juga mendapatkan 13 nominasi di ajang Festival Film Indonesia 2017, dan berhasil memenangkan 7 nominasi di antaranya Tata Sinematografi Terbaik, Pemeran Anak Terbaik, dan Lagu Tema Terbaik.


Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

Biar Enggak Terlalu Takut, Begini 5 Kiat Nonton Film Horor

BERIKUTNYA

Kerja Lebih Efisien dengan Time Meter

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: