Sering Ada di Restoran China, Intip 5 Manfaat Sayur Kailan
Sayur kailan mudah ditemukan di pasar-pasar tradisional hingga modern. Mengutip HealWithFood.org, sayuran hijau bergizi ini memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan seperti pereda asma hingga mengatasi kanker. Berikut ini manfaat sayur kailan yang dirangkum Hypeabis.id.
Baca juga: 8 Manfaat Sayur Gambas dari Jaga Kesehatan Mata hingga Cegah Diabetes
1. Membantu penderita asma
Kailan mengandung asam folat yang tinggi. Sebuah studi yang terbit dalam The Journal of Allergy and Clinical Immunology pada Juni 2009 menemukan bahwa orang dengan kadar folat plasma terendah 40 persen berisiko menderita mengi daripada orang yang memiliki kadar folat tinggi. Dengan kandungan ini, penderita asma dapat memperoleh manfaat kesehatan tambahan dengan mengonsumsi kailan.
2. Menyehatkan jantung
Batang kailan mengandung vitamin K. Beberapa studi menunjukkan vitamin K menyehatkan jantung karena kemampuannya yang mengarahkan kalsium ke dalam jaringan tulang, bukan arteri.
3. Cegah alzheimer
Kaya vitamin-K dan asam omega 3, sayur kailan dipercaya mencegah penyakit Alzheimer dengan membatasi kerusakan neuron di otak manusia. Contoh makanan lain yang mengandung vitamin E adalah mangga, pepaya, alpukat, tomat, paprika merah, bayam, dan roti dan serealia.
Baca juga: Kenali Faktor Risiko dan Penanganan Alzheimer
4. Menyehatkan mata
Sebuah penelitian yang terbit dalam The Journal of American Medical Association pada 1994 melaporkan bahwa karotenoid terbukti membantu mencegah katarak, gangguan penglihatan pada malam hari, dan retinitis pigmentosa atau penyakit mata ketika dinding belakang mata (retina) rusak.
5. Penangkal kanker
Kailan juga dipercaya menawarkan perlindungan terhadap kanker payudara, usus besar, prostat, dan ovarium.
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.