Ilustrasi photocard K-pop. (Sumber gambar: Hypeabis.id/Laurensia Felise)

Hati-hati Scammer, Ini 5 Cara Membedakan Photocard K-pop Asli dan Palsu

25 June 2022   |   07:25 WIB

Sebagian dari Genhype yang merupakan penggemar K-pop mungkin pernah mendengar istilah album pulls atau beberapa merchandise dari sebuah album yang diambil dari album yang sudah dibeli. Album pulls umumnya terdiri dari beberapa jenis, salah satunya adalah photocard yang banyak ditemui dalam berbagai album K-pop saat ini.

Fenomena pengumpulan photocard idol K-pop telah terjadi setidaknya selama lima tahun terakhir, baik itu photocard dari dalam album fisik maupun photocard yang menjadi bonus dari hasil fansign atau bonus dari majalah. Kilas balik dari kehadiran photocard setidaknya terjadi mulai sekitar 12 tahun lalu, di mana produk ini mulai hadir dalam album Oh! (2010) dan kini menjadi demam bagi sebagian penggemar.

Baca jugaSerial Money Heist Korea Hadirkan Perampokan Besar dengan Karakter yang Kompleks

Sayangnya, sejumlah fenomena yang terjadi di kalangan penggemar seperti harga photocard yang dijual terpisah dengan nominal yang tidak murah serta minat yang tinggi terhadap beberapa jenis photocard menjadi beberapa faktor hadirnya photocard palsu yang diproduksi secara individu.

Berdasarkan penelusuran dan pengamatan dari Hypeabis.id, berikut beberapa cara untuk mengidentifikasi photocard atau PC asli dan palsu yang bervariasi dari pengenalan ukuran hingga detail kecil yang tak kasat mata.
 

1. Detail dot potongan kertas

 
Dot potongan kertas merupakan hal yang paling mudah diidentifikasi dari sebuah photocard. Biasanya, photocard asli yang dicetak untuk album fisik K-pop dari Korea maupun Jepang memiliki dot potongan kertas yang terletak di bagian atas, samping, dan/atau sudut photocard. Dot atau speck ini biasanya menunjukkan bahwa produk photocard diproduksi secara massal.

"Jadi kalau PC official yang dari album pasti di pinggir, baik sisi samping atau sisi bawah itu pasti ada dot," tulis Naf (22), kolektor photocard dan penggemar boy group SEVENTEEN kepada Hypeabis, Jumat (24/6/2022).

Setidaknya, ada dua dot yang ada pada photocard. Umumnya, banyak photocard dari album maupun dari merchandise sejumlah artis K-pop memiliki empat dot di bagian atas dan bawah. Namun, tidak menutup kemungkinan ada lebih kurang dari empat dot potongan kertas pada sebuah photocard. Sementara itu, photocard palsu tidak memiliki dot potongan.
 

2. Kualitas foto dan desain

 
@strayjas photocard collecting 101 i’ve been collecting for 2 years now so if you have any questions feel free to ask! #kpop #photocards #kpopfyp #bts #skz ? Butter - (BTS)

Foto dan desain dari sebuah photocard juga bisa menjadi penentu dari keaslian produk. Biasanya, photocard palsu memiliki foto yang cenderung buram, warna dari foto dan desain yang berpotensi lebih cerah atau redup dari versi asli, serta detail hasil yang lebih kasar dan pecah.

Sementara itu, photocard asli memiliki foto yang lebih jernih dengan saturasi yang cenderung lebih cerah serta memiliki desain bagian belakang yang lebih halus dan rapi. Biasanya, desain bagian belakang bervariasi dari desain logo hingga potongan gambar serupa puzzle yang membentuk gambar logo saat semua photocard digabungkan menjadi satu.
1
2


SEBELUMNYA

Bullying di Tempat Kerja? Begini Cara Unilever Menghadapinya

BERIKUTNYA

2 Rekomendasi Laptop Premium Buat Para Content Creator

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: