Poster Festival Musikal Indonesia (Sumber gambar: FMI)

Festival Musikal Indonesia Akan Digelar Agustus Ini, Menampilkan Sejumlah Grup Musikal dengan Tema Sejarah Tanah Air

07 June 2022   |   17:19 WIB
Image
Gita Carla Hypeabis.id

Bakal ada event menarik lagi tahun ini untuk kamu pecinta drama musikal. Kali ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia bekerjasama dengan Yayasan Eksotika Karmawibhangga Indonesia akan menyelenggarakan Festival Musikal Indonesia.

Acara ini akan digelar pada 20-21 Agustus di Teater Jakarta - Taman Ismail Marzuki, Cikini Raya, Jakarta Pusat.  Festival Musikal ini melibatkan sejumlah grup musikal tanah air dan memiliki tema mengenai sejarah Indonesia. 

Ahmad Mahendra, Direktur Musik, Perfilman dan Media Kemendibudristek RI, selaku panitia penyelenggara menyatakan bahwa festival ini mengangkat konsep seni musikal  di tanah air.

Baca juga: Panggung Hiburan Bergeliat, Ini 7 Festival Musik Berskala Internasional di Indonesia

 “Musikal yang sudah terlanjur diketahui berasal dari Inggris dan Amerika, sebetulnya seni yang mengandung unsur-unsur musikal ini, musik – akting – tari, sudah ada dalam sebuah pentas tradisional seperti di wayang kulit, lenong betawi atau ludruk,” katanya saat peluncuran FMI secara virtual, Selasa 7 Juni 2022.

Rusdy Rukmarata, direktur festival acara tersebut menyatakan sejauh ini sanggar-sanggar akan mengangkat cerita-cerita sejarah. Sanggar musikal yang terlibat akan menampilkan pergelaran terbaik, seperti Artswara dengan produser Maera Panigoro akan mempertunjukkan Dien yang menceritakan kehidupan Cut Nyak Dien setelah dibuang ke Sumedang oleh Pemerintah Belanda.

Ada juga Swargaloka yang akan menampilkan Sejarah Sultan Agung – Tahta Mas Rangsang.

Selain itu, ada cerita Ken Dedes oleh EKI Dance Company, Teka Iku Flores Timur dari Flodanzoka, 9 Sembilu (9 Perempuan  Rembang) dari Jakarta Movin, Blood Brothers Kampus Betawi, Swargaloka dan Teman Production mengangkat tentang Bhinneka Tunggal Ika. 

Sedangkan Reda Gaudiamo sebagai Produser FMI, juga menyiapkan sejumlah acara di area Teater Jakarta yang ikut mendukung festival seperti, panggung show case musikal, kuliner nusantara, pameran musikal Indonesia, dan lain sebagainya.

"Festival ini menjadi keriaan seni budaya milik semua kalangan untuk merayakan musikal Indonesia," tutupnya.

Festival Musikal Indonesia 2022 ini kelak akan dibuat rutin setiap tahunnya, dan mengangkat musikal Indonesia kepada masyarakat luas melalui pameran, pentas dan kegiatan lainnya.
 

Musik tradisi

Tahun lalu, Kemendikbudristek melalui Direktorat Jenderal Kebudayaan juga menyelenggarakan Festival Musik Tradisi Indonesia (FMTI) 2021. Acara ini digelar sebagai upaya dalam memperkuat ekosistem musik tradisi Indonesia. Dikutip dari laman resmi kementerian tersebut, perrhelatan FMTI difokuskan di tiga lokasi, yaitu Danau Toba, Labuan Bajo, dan Tidore, dengan mengangkat tema Musik Sakral.

FMTI di Danau Toba memilih 12 komposer musik tradisi Toba yang akan mengaktualisasi karya mereka dalam bentuk klip video, festival daring, serta perekaman lagu untuk kemudian ditayangkan di platform digital, seperti Spotify dan Joox. Rangkaian FMTI di Danau Toba dimulai pada 21 Agustus 2021 hingga acara puncak pada 26 Oktober 2021.

Kemudian untuk FMTI di Labuan Bajo terpilih 10 komposer musik NTT, yang karyanya juga akan diaransemen dan  direkam dalam bentuk video dokumenter dan lagu, serta mengikuti seminar dan festival musik Pesta Bunyi Flabomora. Rangkaian FMTI 2021 Labuan Bajo berlangsung pada 19 Oktober 2021 hingga 14 November 2021.

Sementara itu perhelatan FMTI di Pulau Tidore dilaksanakan pada November 2021 dalam bentuk pertunjukan musik tradisi di empat kesultanan Maluku Utara yang juga akan diabadikan dalam rekaman.

SEBELUMNYA

Musim Hujan Sudah Tiba, Ini Cara Membuat Kamar Tidur Kalian Tetap Hangat

BERIKUTNYA

4 Manfaat Yoghurt untuk Kesehatan Tubuh

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: