Bunga Kenanga, tanaman asli kalimantan yang dipakai miyaknya untuk meredakan stres. (Sumber gambar : Istock Photo/Jackiejan)

3 Tanaman Herbal Asal Kalimantan Ini Punya Banyak Manfaat Kesehatan

25 May 2022   |   13:16 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Pulau Kalimantan kaya akan keanekaragaman hayati, termasuk di dalamnya tanaman yang berkhasiat untuk kesehatan, baik yang tumbuh liar di hutan maupun yang telah dibudidayakan. Sejak zaman dahulu penduduk asli Borneo itu terbiasa memanfaatkan herbal sebagai pengobatan alternatif. 

Di pulau ini pula, tumbuh beberapa tanaman herbal dengan banyak manfaat kesehatan potensial, seperti yang memiliki sifat anti-inflamasi, penguat kognitif, dan lainnya yang bahkan dapat membantu memerangi kanker.

Mengutip informasi dari Pupuk Kaltim, berikut ini beberapa jenis herbal asal Kalimantan yang berkhasiat untuk mengatasi berbagai penyakit. 

1. Pasak bumi

Tanaman yang bernama latin Eurycoma longifolia ini tersebar dari semenanjung Malaysia, Sumatera, dan Kalimantan. Mengandung senyawa antioksidan, anti radang, dan anti bakteri, pasak bumi terkenal hingga dunia internasional dengan khasiatnya untuk memulihkan stamina vitalitas laki-laki. 

Selain itu, tanaman ini juga berkhasiat untuk meningkatkan massa otot, menjaga stamina, meredakan stress, hingga menghambat pertumbuhan sel kanker. 
 

2. Kenanga

Bunga dari pohon Kenanga atau Cananga odorata dikenal dengan aromanya yang harum. Kandungan minyak atsiri yang dimilikinya dapat dimanfaatkan sebagai aroma terapi yang mampu mengurangi tingkat stress dan kecemasan, menurunkan tekanan darah, meningkatkan kualitas tidur, mencegah dan meringankan gejala asma, hingga mengobati infeksi jamur. 

Bagi etnis Kalimantan, bunga Kenanga dimanfaatkan untuk mengatasi nyeri haid, sedangkan bagian kulit dalam dari pohon Kenanga ini dimanfaatkan sebagai penawar racun dari binatang berbisa.  

Tanaman berkhasiat obat ini juga kerap digunakan sebagai bahan baku dari suplemen kesehatan hingga produk olahan lainnya yang juga bermanfaat bagi tubuh.
 

3. Bawang dayak

Lebih dikenal sebagai bawang tiwai di wilayah Kalimantan Timur,  tanaman ini memiliki nama latin Eleutherine palmifolia (L.) Merr. Bawang dayak berukuran lebih kecil dari bawang merah biasa, berwarna merah menyala, dan permukaan kulit yang lebih licin. 

Bagian umbi dari bawang dayak ini dipercaya dapat mengatasi berbagai macam penyakit sehingga tanaman ini kerap dibudidayakan oleh masyarakat pedesaan Kalimantan di pekarangan rumah mereka.  

Beberapa manfaat dari bawang dayak diantaranya menurunkan kadar kolesterol, berpotensi mencegah penyakit jantung, membantu mengatasi gejala mengganggu pada wanita menopause, meningkatkan kepadatan tulang wanita menopause, serta berpotensi mengatasi infeksi. 

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Wajib Ditunggu, Game The Lord of the Rings: Gollum Rilis 1 September 2022 

BERIKUTNYA

Kembali Hadirkan Tom Cruise, Simak 7 Fakta Menarik tentang Film Top Gun: Maverick

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: