Ilustrasi pakaian luaran pada perempuan. (Sumber gambar: Unsplash)

14 Jenis Outerwear Perempuan Selain Jaket & Coat

12 April 2022   |   13:55 WIB

8. Anorak

Serupa dengan parka, anorak merupakan luaran yang cenderung berbeda dengan panjang luaran yang hanya sepanggul dan memiliki drawstring di pinggang. Tidak hanya itu biasanya bahan yang digunakan pada pembuatan anorak tidak setebal parka.

9. Parka

Selain puffer, luaran lain yang cocok untuk musim dingin adalah parka. Luaran ini memiliki ciri khas adanya bulu pada bagian dalam serta beberapa kantong pada sisi samping yang fungsional.

10. Bomber/Varsity

Identik dengan penggunaan awal di kalangan pilot, salah satu jenis jaket ini terkenal dengan kesannya yang klasik dan old school karena banyak digunakan di kalangan pelajar. Melansir InStyle, saat ini bomber memiliki variasi bahan, lengan yang besar, dan adanya bagian elastis pada kerah, pinggang, dan tangan serta desain seperti bordir huruf, logo, dan kombinasi warna.

11. Track

Umum dikenakan sebagai luaran untuk olahraga dan kasual, track merupakan jaket dengan bahan yang ringan dan tahan air. Awalnya, jaket ini menggunakan kombinasi kulit anjing laut atau karibu tapi akhirnya digantikan dengan nylon dan bahan fiber sintetis lain setelah Perang Dunia II.

Salah satu contoh dari jenis jaket ini adalah windbreaker yang digunakan untuk melindungi tubuh dari angin dan hujan ringan. Inilah mengapa track cocok digunakan pada musim gugur dan hujan saat suhu udara menjadi lebih dingin dan terjadi hujan gerimis atau hujan ringan.

12. Wrap

Luaran ini memiliki model yang serupa dengan jubah atau robe dengan ciri khas ikatan pada pinggang. Model ini bisa digunakan ketika ingin menggunakan luaran yang tidak memiliki ritsleting dan kancing.

13. Shacket

Jika sebagian dari Genhype senang mengenakan kemeja sebagai luaran, shacket bisa jadi salah satu solusinya. Dengan dua fungsi, yaitu sebagai kemeja dan jaket, luaran ini cocok untuk mereka yang menyukai pakaian fungsional dan simpel.

14. Duffel

Jaket dengan bahan duffel ini ditemukan di Belgia dan menjadi populer pada tahun 1800an setelah menyebar di Eropa dan digunakan bagi tentara angkatan laut Inggris. Setelah itu, pakaian ini populer di kalangan pelajar sejak selesainya Perang Dunia II. Kini, duffel digunakan oleh semua usia dengan bahan yang terbuat dari kain Melton yang merupakan jenis wol yang lembut dan digunakan dalam pembuatan coat dan parka.
1
2


SEBELUMNYA

Cek, Rekomendasi Laptop yang Cocok buat Programmer 

BERIKUTNYA

10 Poster Film Terbaik yang Pernah Dibuat

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: