Beberapa menu takjil saat Ramadan (Sumber gambar: Bisnis.com/Noli Hendra)

Intip Peluang Usaha Khas Ramadan

22 March 2022   |   14:09 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Ramadan bisa menghadirkan berkah rezeki berlebih bagi mereka yang mau berusaha. Ada banyak peluang bisnis untuk Genhype yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan. Kalian bisa berjualan takjil hingga perlengkapan khas Ramadan di bulan suci ini. 

Genhype yang memiliki sedikit waktu luang saat Ramadan, simak yuk sejumlah peluang usaha berikut ini. 
 

1. Takjil

Kudapan khas untuk berbuka puasa tersebut paling banyak dicari saat Ramadan. Hal ini karena biasanya masyarakat mencari makanan ringan sekadar untuk melepas rasa haus dan lapar, agar bisa melanjutkan ibadah salat Magrib yang waktunya cukup singkat.

Untuk itu, raih peluang dengan berjualan takjil seperti kolak pisang, biji salak, bubur sumsum, es kelapa, es timun suri, es campur, ataupun lontong dan gorengan. Oleh karena banyak yang akan mengambil peluang usaha ini, sebaiknya segera cari lapak dagang mulai dari sekarang ya biar tidak kehabisan. 
 

2. Kurma

Berbuka puasa memang paling afdal dengan menyantap tiga buah kurma sesuai sunah Nabi. Oleh karena itu, permintaan terhadap buah ini pastinya melonjak. Segera manfaatkan untuk dijadikan peluang usaha dengan mencari supplier kurma dengan kualitas terbaik namun dengan harga kompetitif ya.

Jangan lupa juga perhatikan tanggal kadaluwarsa juga izin usaha dari supplier. Kemas ulang secara menarik, titip ke warung rumahan, tawarkan ke orang sekitar, jajakan di bazar Ramadan, atau jalin kerja sama dengan pegiat usaha pembuatan parsel.
 

3. Katering makanan

Tidak sedikit orang yang sulit untuk menyiapkan menu sahur maupun berbuka puasa karena aktivitas pekerjaan yang padat. Nah, kalian bisa mengambil peluang ini dengan menyediakan katering makanan. Tawarkan ke para pegawai kantor hingga anak kos dan sesuaikan harga yang pas untuk mereka. Misalnya dengan menjual paket lengkap Rp20.000 per box
 

4. Kue kering

Biasanya jelang Lebaran, kue kering banyak dicari sebagai sajian tamu saat Hari Raya Idulfitri.  Usaha ini sangagt cocok buat kalian yang ahli membuat kue kering. Kalian bisa membuat nastar, putri salju, kue kacang, kue cokelat, lidah kucing, dan varian menu kue kering lainnya yang bisa ditelusuri resepnya di internet.

Tawarkan ke orang terdekat, keluarga besar, tetangga, rekan kerja, atau jual saja di media sosial dan jajakan di depan rumah. Bila perlu kalian bisa menggunakan sistem reseller dengan mengajak kerabat atau teman untuk ikut menjual produk kalian.
 

5. Ketupat

Di zaman yang serba praktis dan dimoninasi kaum Milenial juga generasi Z, kalian bisa membuka peluang usaha berjualan sayur ketupat untuk Hari Raya Idulfitri. Tidak sedikit orang yang malas untuk memasak ketupat dan sayurnya karena membutuhkan waktu yang cukup lama. 


Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Film Driving Home 2 U Ceritakan Kisah Olivia Rodrigo Selama Produksi Album SOUR

BERIKUTNYA

Barack Obama Bicara soal Lingkungan dalam Serial Netflix

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: