Game No Man's Sky (Dok. No Man' Sky/Hello Games)

5 Video Game yang Punya Dunia Paling Luas

09 March 2022   |   16:37 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Permainan video gim dengan format alam/dunia terbuka (open world) telah banyak dikembangkan. Jenis permainan ini memberikan para penggunanya pengalaman menyenangkan untuk melakukan penjelajahan dan eksplorasi ke berbagai tempat yang ada. 

Legend of Zelda original yang dirilis untuk konsol NES merupakan salah satu judul pertama yang memperkenalkan dan mempopulerkan gim-gim open world. Sejak saat itu, ada banyak permainan yang dirilis hingga saat ini. 

Mulai dari waralaba gim Grand Theft Auto yang populer dan telah hadir dalam banyak seri hingga permainan video gim Elden Ring yang belum lama ini dirilis dan mendapatkan sambutan positif dari para penggemar, telah mewarnai kategori gim open world

Dilansir dari Gamerant, Rabu (9/3) berikut ini adalah daftar gim yang memiliki dunia atau peta terbesar untuk dijelajahi dan dieksplorasi.
 

1. No Man’s Sky 

 

Permainan petualangan No Man’s Sky yang dikembangkan oleh Hello Games diyakini sebagai gim paling luas yang ada saat ini. Pengembang tidak hanya memasukkan satu galaksi untuk dijelajahi para pemainnya tapi 255 galaksi, di mana tiap galaksi berisi ratusan sistem bintang, yang di dalamnya berisi banyak planet.

Ada banyak planet untuk dijelajahi di setiap galaksi yang dihasilkan secara prosedural. Disebutkan bahwa jika seorang pemain mengunjungi satu planet per detik, maka mereka butuh hampir 600 miliar tahun untuk mengunjungi semua planet yang ada di gim ini. No Man’s Sky memberikan cakrawala tak terbatas bagi para pemain. 
 

2. Elite Dangerous 

 

Gim simulasi penerbangan luar angkasa ini dikembangkan oleh Frontier Development. Gim ini dinyatakan memiliki 400 miliar sistem bintang lengkap dengan planet dan bulan yang dapat dijelajahi oleh para penggunanya. Menjadikannya sebagai salah satu gim dengan peta terbesar yang ada saat ini. 

Dalam sebuah postingan pada 2018 lalu, atau sekitar 4 tahun setelah gim diluncurkan, Frontier mengatakan bahwa baru sekitar 0,028 persen dari sistem bintang dalam gim yang telah dijelajahi dan ditemukan oleh para pemain. 
 

3. EVE Online 

 

Permainan video gim massively multiplayer online role playing game (MMORPG) ini dikembangkan oleh CCP Games. Dirilis pada 2003 dengan lebih dari 7500 sistem bintang yang bisa dijelajahi dan dieksplorasi oleh para pemainnya. 

Sebagai sebuah gim multipemain dengan ukuran peta yang sangat besar, EVE Online berhasil mencatatkan rekor di Guinnes World Records dengan gelar pertarungan video gim paling mahal menyebabkan kerugian sebesar US$378.012 dengan lebih dari 5.000 pemain yang terlibat dalam perang “Massacre at M2-XFE”.
 

4. Star Citizen 

 

Permainan video gim Star Citizen dikembangkan oleh Cloud Imperium Games. Judul ini telah memasuki early access sejak 2013 tetapi hingga kini belum rampung juga. Kendati demikian, ini akan menjadi salah satu permainan yang punya dunia terluas. 

Pengembang mengklaim bahwa dunia di dalam gim akan memiliki setidaknya 100 sistem planet yang memiliki jarak linear sekitar 52 juta kilometer antar planet. Ini akan dikembangkan dengan alat lanskap prosedural next generation
 

5. Minecraft 


Permainan kotak pasir populer Minecraft yang dikembangkan oleh Mojang Studio, tak bisa dipungkiri merupakan salah satu judul gim yang punya dunia sangat luas. Dunia gim ini berukuran 900 juta kilometer persegi secara flat, di mana seperti diketahui pemain bisa membangun apa pun dalam bentuk tiga dimensi. 

Minecraft juga merupakan salah satu gim yang legendaris yang punya banyak peminat. Pada akhir tahun lalu, konten gim tersebut mencapai 1 triliun tontonan (view) di platform YouTube, sampai dibuat perayaan dan konten khusus oleh perusahaan video dari Google itu. 


Editor : Gita Carla

SEBELUMNYA

Truecaller Ajak Cegah Pelecehan Seksual Online lewat Kampanye #itsnotok

BERIKUTNYA

Simak 5 Fakta Menarik Kang Daniel & Chae Soo-bin yang Bintangi Rookie Cops

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: