Ilustrasi (Sumber gambar: Galeri Nasional Indonesia)

Besok, Pameran Tunggal Otty Widasari Akan Dibuka

07 March 2022   |   14:35 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Galeri Nasional Indonesia akan mengadakan solo exhibition seniman Otty Widasari bertajuk "Partisan". Pameran yang diadakan secara luring pada 9 Maret 2022 - 8 April 2022 memiliki sejumlah kemenarikan yang sayang dilewatkan. "Partisan" mencoba untuk melihat kembali kesadaran media dan bagaimana aspek performativitasnya dapat dikelola sebagai aksi bersama dalam membingkai, melakukan pembesaran, dan distribusi pengetahuan secara inklusif.

Pustanto, Kepala Galeri Nasional Indonesia, menuturkan Otty Widasari merupakan salah satu seniman penting dalam perkembangan seni kontemporer Indonesia, begitu pula dengan praktik-praktik kesenian sang seniman. “Dengan multibackground-nya, praktik kesenian dan karya-karya Otty menjadi kaya narasi,” katanya.

Dia menilai sang seniman berhasil mendekatkan seni rupa dengan keseharian masyarakat, membuat masyarakat merasakan secara langsung pengaruh seni dalam kehidupan mereka. Jadi, karya yang ditampilkan menjadi satu hal yang menarik, dan proses bagaimana karya itu dibuat dengan melibatkan warga menjadi hal menarik lainnya.

Pustanto berharap, pameran sang seniman memberikan kesempatan kepada publik untuk mengenal lebih dekat terhadap sosoknya. Tidak hanya itu, pameran ini juga diharapkan dapat memicu munculnya gagasan dan praktik-praktik kesenian lainnya yang mampu mendekatkan seni dengan masyarakat.

Pameran tunggal bertajuk partisan ini juga merupakan hasil kerja sama dan dukungan Galeri Nasional Indonesia, Forum Lenteng, Milisifilem Collective, Kolektif Proyek Edisi, 69 Performance Club, Milisifilem Colective, dan Ferial Afiff. Berlangsung di Gedung D Galeri Nasional Indonesia, pukul 10.00–19.00 WIB (tutup pada hari libur nasional), pameran akan dibagi menjadi beberapa sesi kunjungan bagi para pengunjung.

Dalam pembukaan pameran tersebut juga, Forum Lenteng akan meluncurkan buku “Partisan: Teks-teks Pada Otty Widasari” yang membedah refleksi para penulis muda yang bersinggungan dengan praktik artistik dan kerja-kerja aktivisme Otty Widasari. Pembukaan pameran juga akan dilengkapi dengan performance art oleh Ferial Afiff.


Editor: Gita
 

SEBELUMNYA

Sessho-seki, Batu Jelmaan Roh Rubah Ekor Sembilan di Jepang Pecah Setelah 1.000 Tahun

BERIKUTNYA

Penelitian Ini Sebut Biaya Diet Mediterania Tinggi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: