ilustrasi (sumber gambar : Pixabay dari pexels)

Kini Ada KRL Dengan 12 Kereta Yang Beroperasi di Rute Ini

26 February 2022   |   20:22 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar gembira bagi Genhype pengguna kereta rel listrik (KRL) di jalur loop line atau Jatinegara - Bogor/Nambo pulang pergi lantaran PT Kereta Commuter Indonesia mulai melakukan uji coba KRL dengan 12 kereta dalam satu rangkaian. 

Sebelumnya, KRL yang beroperasi di jalur loop line adalah KRL dengan 8 dan 10 kereta dalam satu rangkaian. 

VP Corporate Secretary PT KCI Anne Purba menuturkan perusahaan itu berharap dapat meningkatkan kapasitas pengguna KRL dengam uji coba pengoperasian KRL dengan 12 kereta dalam 1 rangkaian serta sebagai upaya dalam menerapkan protokol kesehatan lebih maksimal di lintas tersebut. 

Setiap hari, dia menuturkan terdapat 198 perjalanan di rute loop line dengan rata-rata 78.616 pengguna per hari. 
 
kereta rel listrik/Bisnis.com
"Mengingat masih ada sebagian stasiun yang panjang peronnya belum mencukupi untuk melayani kereta SF12, PT KAI dan KAI Commuter akan segera memulai perpanjangan peron di stasiun-stasiun tersebut," katanya. 

Selama masa pekerjaan, dia menuturkam petugas di dalam KRL akan memberikan pengumuman agar pengguna yang hendak berhenti di stasiun-stasiun tersebut dapat bergeser sebelum turun dari kereta. 

Kemudian, untuk mendukung operasional rangkaian KRL dengan 12 kereta, KAI Commuter bersama KAI Daop 1 Jakarta beberapa waktu lalu telah menutup perlintasan sebidang di Stasiun Kemayoran sebagai upaya meningkatkan keamanan dan keselamatan perjalanan kereta maupun pengguna jalan. 

Adapun sebanyak tujuh perjalanan KRL di Loop Line yang menggunakan rangkaian 12 kereta yaitu : 

1. KA 1757A-1758 relasi Depok-Jatinegara, berangkat Stasiun Depok pukul 04.20 WIB.

2. KA 1759-1760A relasi Jatinegara-Depok, berangkat Stasiun Jatinegara pukul 06.14 WIB.

3. KA 1817A-1818 relasi Depok-Jatinegara, berangkat Stasiun Depok pukul 11.50 WIB.

4. KA 1819-1820A relasi Jatinegara-Bogor, berangkat Stasiun Jatinegara pukul 13.44 WIB.

5. KA 1619A relasi Bogor-Angke, berangkat Stasiun Bogor pukul 16.10 WIB.

6. KA 1620A relasi Angke-Bogor, berangkat Stasiun Angke pukul 17.57 WIB.

7. KA 1885A-1886 relasi Bogor-Depok, berangkat Stasiun Bogor pukul 19.50 WIB.

Editor: M R Purboyo
 

SEBELUMNYA

Mau Melancong ke Subang & Bogor? Cek Ini Dulu

BERIKUTNYA

TikTok Luncurkan Fitur Pusat Literasi Digital

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: