Ilustrasi sarapan (Sumber gambar: Davey Gravy/Unsplash)

Selain Inggris, 5 Negara Ini Punya Menu Sarapan Unik

20 February 2022   |   21:02 WIB

Setiap negara di dunia memiliki ciri khas dalam menu masakan yang disajikan dalam sarapan. Genhype mungkin familiar dengan sarapan jenis Continental, Amerika, dan Inggris yang identik dengan menu olahan telur, kopi dan teh, buah-buahan dan jus, roti, panekuk dan waffle, serta olahan daging seperti sosis dan ham.

Tapi selain 3 jenis sarapan yang umum disajikan di hotel-hotel dan berbagai penginapan, ada juga menu-menu sarapan yang variatif di 5 negara ini. Cek daftarnya yuk, siapa tahu bisa jadi inspirasi kalian.

 

1. Prancis

 

Ilustrasi menu sarapan khas Perancis. (Dok. Daria Shevtsova dari Pexels)

Ilustrasi menu sarapan khas Perancis. (Dok. Daria Shevtsova dari Pexels)

Meski banyak orang yang menganggap bahwa croissant adalah hidangan yang dimakan saat sarapan, faktanya makanan ini tidak selalu dimakan saat sarapan. Justru, Offbeat France menulis bahwa croissant hanya dimakan saat akhir pekan atau saat terburu-buru.

Sarapan khas Prancis pada dasarnya hanya mengandung 4 elemen:
  • Roti panggang/toast: Biasanya menggunakan setengah atau seperempat roti baguette yang dipotong mendatar dan diberi mentega dan selai buah.
  • Pastry: Meski bukan makanan yang sering dikonsumsi sehari-hari, beberapa pastry yang jadi pilihan adalah croissant, pain au chocolat atau croissant cokelat, pain au raisin (pastry kismis), dan palmier (pastry renyah berbentuk hati).
  • Jus buah
  • Minuman panas, misalnya cafe au lait untuk kopi, teh (biasanya dengan lemon atau susu), chicory, dan/atau cokelat panas.
 

2. Jepang


Berbeda dengan sarapan khas Barat yang cenderung manis, sarapan khas Asia seperti Jepang justru mengarah pada cita rasa gurih. Bahkan, menu sarapan khas Jepang memiliki ciri khas pada karakteristik sajiannya dalam beberapa porsi kecil. 

Umumnya, sarapan khas Jepang terdiri dari nasi, ikan salmon atau mackerel, sup miso, acar sayuran, tamagoyaki atau telur gulung dengan rasa sedikit manis. 

 

3. Swedia

 

Ilustrasi smörgås. (Dok. Louis Hansel dari Unsplash)

Ilustrasi smörgås. (Dok. Louis Hansel dari Unsplash)

Mirip dengan konsep sarapan orang Eropa yang banyak menggunakan roti, Swedia juga memiliki menu sarapan dengan bahan dasar tersebut. Sekadar informasi, makanan khas Swedia yang populer di Indonesia seperti meatballs dan salmon bukanlah makanan yang biasa dikonsumsi di sana.

Umumnya, kopi dan jus buah menjadi minuman wajib yang harus hadir di meja sarapan di Swedia, sedangkan makanannya terdiri dari smörgås atau sandwich terbuka dengan topping sederhana seperti margarin/mentega, keju, daging olahan, sayuran seperti timun, paprika, atau tomat, serta selai telur ikan. Alternatif makanan lain untuk sarapan adalah sereal, muesli, dan bubur yang dicampur yogurt atau produk susu khusus bernama filmjölk yang mirip dengan buttermilk.

 

4. Singapura


Dengan variasi budaya di Singapura, ada beberapa pilihan sarapan yang disajikan di pujasera terbuka atau di penjual kaki lima di sana, misalnya mi kari, roti panggang dengan selai kaya (terbuat dari telur, pandan, dan kelapa) dan mentega, telur yang dimasak lembut, nasi lemak, mie bola ikan, bubur, dan roti prata. 

Untuk minumannya, kopi atau teh bisa jadi pilihan untuk diminum bersama dengan makanan tersebut. Mengutip Serious Eats, jika Genhype sempat berkunjung ke Singapura dan makan kaya toast, biasanya setiap tempat memiliki caranya dalam membuat hidangan tersebut sehingga cita rasanya berbeda-beda.

 

5. Taiwan


Taiwan memiliki beberapa menu sarapan khas yang memberikan pengalaman berbeda ketika memakan sarapan khas negara-negara Asia lainnya, di mana hidangan susu kedelai atau dou jiang menjadi salah satu minuman khas di sana dan umumnya bisa ditemukan di pedagang jalanan dan restoran. Susu kedelai ini biasanya dibuat langsung di hari yang sama, disajikan panas untuk musim dingin dan dingin di musim panas.

Sebagai pendamping susu kacang kedelai, beberapa hidangan seperti you tiao atau cakwe, kue gandum panggang atau shao bing, panekuk daun bawang atau cong you bing, dan dan bing atau panekuk isi telur gulung.


Editor: Gita

SEBELUMNYA

5 Rekomendasi Tempat Brunch di Jakarta, Cocok Buat Hangout Lho!

BERIKUTNYA

5 Fakta Penting yang Harus Diketahui sebelum Drama Ghost Doctor Tamat

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: