Proyek RansVerse (dok. Instagram Raffi Ahmad-Nagita Slavina)

Terjun ke Metaverse, Raffi Ahmad & Nagita Slavina Garap Proyek RansVerse

13 February 2022   |   16:38 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Metaverse telah menjadi fenomena yang populer dalam beberapa waktu terakhir. Tak hanya di lingkup global atau internasional, metaverse telah mendapatkan banyak perhatian di dalam negeri. Salah satunya adalah pesohor Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. 

Pasangan selebriti tersebut mengumumkan bahwa mereka bakal terjun ke ranah metaverse dan non-fungible token (NFT), melalui proyek yang disebut sebagai RansVerse. Hal ini terungkap dari unggahan mereka di media sosial Instagram.
 

Dalam keterangan yang ada pada unggahan tersebut, dinyatakan bahwa proyek RansVerse merupakan hasil kerja sama sejumlah perusahaan. Ini termasuk ShintaVR, VCGamers, UpBankx, dan Rans Animation. 

Nantinya, semua hal yang ada di RansVerse seperti plot tanah, kostum, karakter, dan berbagai hal lainnya akan diwujudkan dalam bentuk NFT. Hal tersebut akan menjadi semacam koleksi digital yang bakal bisa dipakai dan dipertukarkan/diperdagangkan. 

Namun demikian, masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai pengembangan proyek metaverse dari keluarga Rans Entertaiment tersebut. Para penggemar diminta menantikan informasi lebih detail “Ditunggu terus ya update dari project RansVerse,” tulis keterangan unggahan itu. 

Adapun, Hypeabis.id mencoba melakukan penelusuran lebih lanjut mengenai sejumlah pihak yang terlibat dalam proyek RansVerse tersebut. Berikut adalah beberapa temuannya : 

Shinta VR merupakan perusahaan rintisan atau startup yang mengklaim sebagai startup virtual reality (VR) pertama di Indonesia. Ini didirikan pada 2016 dengan memulai sebagai perusahaan layanan business to business (B2B) yang mengembangkan konten dan perangkat lunak VR yang disesuaikan. 

Beberapa proyek portofolio startup ini termasuk Samsung Virtual Product Information, 360 Video & VR Branz Apartment, Telkomsel VR Interactive Game, VR Pantene, hingga 360 Video & VR Wonderful Indonesia Roadshows. 

VCGamers adalah platform lokapasar (marketplace) jual beli produk gim dan digital hasil karya anak bangsa yang dikelola oleh PT. Sotta Teknologi Indonesia. Platform ini memungkinkan para gamers untuk melakukan topup maupun membeli voucer gim. 

Beberapa judul gim yang ada di dalam platform ini termasuk Free Fire, Mobile Legends, PUBG Mobile, Higgs Domino, Apex Legends, Ark Night dan lain sebagainya. Adapun, produk digitalnya mencakup sejumlah perusahaan besar seperti Smartfren, Indosat, Telkomsel hingga Google Play. 

UpBanx merupakan platform teknologi keuangan/teknologi finansial bagi para pembuat konten, merek, pekerja lepas, dan agensi untuk dapat mengatur alur kerja dan keuangan para penggunanya. Perusahaan mengklaim sebagai gabungan dari perusahaan kartu kredit, konsultan keuangan, dan platform manajemen kreator. 



Editor: Roni Yunianto
 

SEBELUMNYA

Tegas! Peretas & Pembajak Nintendo Switch Dihukum Penjara 40 Bulan 

BERIKUTNYA

5 Ide Romantis Rayakan Hari Valentine di Rumah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: