Remake Sinetron 90-an, Film Noktah Merah Perkawinan akan Segera Tayang
07 February 2022 |
15:36 WIB
Rapi Films mengumumkan produksi film terbarunya berjudul Noktah Merah Perkawinan. Dalam teaser trailer yang dirilis baru-baru ini, film yang merupakan remake dari sinetron dengan judul yang sama itu dibintangi oleh Oka Antara, Marsha Timothy dan Sheila Dara Aisha.
Video berdurasi 30 detik itu menampilkan prahara rumah tangga antara Priambodo dan Ambarwati atau Ambar. Adegan dibuka dengan sosok Yulinar yang diperankan oleh Sheila Dara Aisha yang sedang berduaan dengan Priambodo (Oka Antara) di bawah payung.
Suasana pun berubah ketika Ambar yang diperankan oleh Marsha Timothy terlihat cemburu dengan kedekatan suaminya, Priambodo, dengan Yulinar. “Kamu masih anggap aku istri kamu enggak sih mas?” tanya Ambar.
“Kamu tuh selalu aja berasumsi. Asik sama pikiran kamu sendiri tentang aku,” jawab Priambodo. “Sama kan kayak kamu asik dengan pikiran kamu sendiri,” timpal Ambar.
Keduanya pun terlibat dalam adu argumen sampai akhirnya Priambodo pergi dari kamar dan meninggalkan Ambar.
Diproduksi oleh Rapi Film, Noktah Merah Perkawinan adalah sinetron yang ditayangkan di Indosiar pada tahun 1995 sampai 1998 dengan 77 episode.
Sinetron ini berkutat pada persoalan rumah tangga Priambodo (Cok Simbara) dan Ambarwati (Ayu Azhari) akibat campur tangan orang luar terutama Pupung (Teddy Syah) dan Ny. Sugondo, adik dan ibu Ambar, yang kerap merongrong keuangan keluarga mereka.
Keadaan semakin sulit ketika perusahaan Priambodo mengalami kebangkrutan. Akhirnya, Ambar pun kembali bekerja sebagai model meski ditentang suami dan anak-anaknya. Persoalan semakin meruncing ketika orang tua dari Priambodo dan Ambar semakin ikut campur dan rumah tangga mereka pun kandas.
Priambodo akhirnya menikah lagi dengan Yulinar (Berliana Febrianti) meski dia dan Ambar masih saling mencintai. Karena hal itulah yang membuat konflik antara Priambodo dan Ambar seolah tak berkesudahan.
Editor: Gita
Video berdurasi 30 detik itu menampilkan prahara rumah tangga antara Priambodo dan Ambarwati atau Ambar. Adegan dibuka dengan sosok Yulinar yang diperankan oleh Sheila Dara Aisha yang sedang berduaan dengan Priambodo (Oka Antara) di bawah payung.
Suasana pun berubah ketika Ambar yang diperankan oleh Marsha Timothy terlihat cemburu dengan kedekatan suaminya, Priambodo, dengan Yulinar. “Kamu masih anggap aku istri kamu enggak sih mas?” tanya Ambar.
“Kamu tuh selalu aja berasumsi. Asik sama pikiran kamu sendiri tentang aku,” jawab Priambodo. “Sama kan kayak kamu asik dengan pikiran kamu sendiri,” timpal Ambar.
Keduanya pun terlibat dalam adu argumen sampai akhirnya Priambodo pergi dari kamar dan meninggalkan Ambar.
Poster film Noktah Merah Perkawinan (Dok. Oka Antara/Instagram)
Sinetron ini berkutat pada persoalan rumah tangga Priambodo (Cok Simbara) dan Ambarwati (Ayu Azhari) akibat campur tangan orang luar terutama Pupung (Teddy Syah) dan Ny. Sugondo, adik dan ibu Ambar, yang kerap merongrong keuangan keluarga mereka.
Keadaan semakin sulit ketika perusahaan Priambodo mengalami kebangkrutan. Akhirnya, Ambar pun kembali bekerja sebagai model meski ditentang suami dan anak-anaknya. Persoalan semakin meruncing ketika orang tua dari Priambodo dan Ambar semakin ikut campur dan rumah tangga mereka pun kandas.
Priambodo akhirnya menikah lagi dengan Yulinar (Berliana Febrianti) meski dia dan Ambar masih saling mencintai. Karena hal itulah yang membuat konflik antara Priambodo dan Ambar seolah tak berkesudahan.
Editor: Gita
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.