Pementasan teater musikal Inggit Garnasih: Tegak Setelah Ombak akan berlangsung 20-21 Mei 2022 di Ciputra Artpreneur, Kuningan, Jakarta.  (Sumber gambar : Titimangsa)

Happy Salma dan Marsha Timothy Siap Pentaskan Inggit Garnasih: Tegak Setelah Ombak

29 April 2022   |   18:01 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Nama Inggit Garnasih mungkin tidak setenar Kartini maupun Cut Nyak Dien. Padahal, sosoknya sangat penting dalam sejarah berdirinya bangsa Indonesia. Nama Inggit pun baru mengemuka setelah Ramadhan K.H. menulis kisahnya lewat buku berjudul Kuantar ke Gerbang: Kisah Cinta Inggit dengan Sukarno

Inggit merupakan salah satu perempuan pejuang Indonesia. Dia bagian dari kisah perjalanan Presiden Pertama Republik Indonesia Soekarno dalam keberhasilannya membangun negara dan bangsa ini. Ya, Inggit adalah istri pertama Sang Proklamator yang setia menemani dalam berbagai masa perjuangan. 

Inggit adalah sosok perempuan yang tak lelah bekerja demi memenuhi kebutuhan rumah tangganya. Dia meracik jamu, membuat bedak dingin, menjual peralatan pertanian, segala  dilakukannya agar Bung Karno tetap setia dan teguh pada cita-citanya memerdekakan bangsa dari kolonialisme dan imperialisme. 

Namun ketika Bung Karno akhirnya akan sampai di gerbang Istana, menjelang kemerdekaan bangsa yang didamba, Inggit mengemas barang-barang dan kenangan dalam koper tuanya untuk kembali ke Bandung.

Inggit memilih mempertahankan martabatnya sebagai perempuan dan menolak dimadu ketika Soekarno menyatakan ingin menikah lagi dengan Fatmawati. Meski Inggit dijanjikan menjadi istri utama, dia memilih mengatakan tidak kepada bapak pendiri bangsa ini. 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Titimangsa (@infotitimangsa)


Untuk mengenang kisah dan mengenalkan sosoknya lebih luas kepada generasi penerus bangsa, Titimangsa didukung oleh Bakti Budaya Djarum Foundation dan Sleepbuddy akan menggelar sebuah pementasan teater musikal bertajuk Inggit Garnasih: Tegak Setelah Ombak

Pementasan yang merupakan produksi ke-53 dari Titimangsa ini berlangsung pada 20-21 Mei 2022 di Ciputra Artpreneur, Kuningan, Jakarta. Sebelumnya, Titimangsa sempat mementaskan Monolog Inggit sebanyak 14 kali pada periode 2011-2014 di Jakarta dan Bandung. 

Pada pementasan kali ini, Titimangsa kembali menghadirkan ‘Monolog Inggit’ yang berbeda dari sebelumnya. 

Semua yang terlibat merupakan sosok para perempuan hebat seperti Happy Salma yang berperan sebagai Inggit merangkap produser pementasan, didampingi aktris Marsha Timothy sebagai co-produser. 

Selain itu, penulis naskah dan komposer yakni Ratna Ayu Budhiarti dan Dian HP. Sedangkan untuk busana akan berkolaborasi dengan desainer ternama tanah air, Biyan. Iringan musik yang kali ini mengangkat musik orchestra dari Jakarta Concert Orchestra dan paduan suara Batavia Madrigal Singers.
 

xxxxx

Jadwal pementasan Inggit Garnasih, Tegak Setelah Ombak.  (Sumber gambar :  Titimangsa)

Founder Titimangsa, Happy Salma, mengatakan alasan mereka mementaskan kembali cerita tentang Inggit Garnasih ini, karena kisah perjalanan hidup pejuang wanita tersebut masih sangat relevan saat ini, dimana perempuan adalah pusat dari semesta rumah tangganya. 

"Perempuan yang harus merawat semangat suami dan orang-orang sekitarnya tapi juga pada saat bersamaan, harus meredakan badai dalam hati dan mengambil sikap untuk tetap tegak setelah ombak,” ujarnya dikutip dari siaran pers, Jumat (29/4/2022).
 
Happy bersama Marsha katanya ingin memberikan kesegaran baru pada pementasan kali ini dengan mengambil sudat pandang yang berbeda. Titimangsa membuka ruang kreativitas baru dengan berkolaborasi bersama para seniman mumpuni di bidangnya. 

Sementara itu, meski sempat tertunda selama dua tahun, Happy Salma menyebut 40 persen pembeli tiket tidak mau mengembalikan tiketnya dan tetap akan menanti kapan saja. "Semoga ini dapat menjadi pemantik dan inspirasi untuk terus berkarya serta berkontribusi bagi kemajuan seni pertunjukan di Tanah Air,” sebutnya.
 
Adapun acara ini juga didukung oleh BRI Private, Ciputra Artpreneur, Direktorat Perfilman Musik dan Media Kemendikbudristek, The Plataran Canggu, Sariayu, The Resonanz, KawanKawan Media, dan Galeri Indonesia Kaya. Penjualan Tiket dapat diakses melalui online di www.titimangsa.or.id.

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Mitigasi Risiko Tetap Perlu Dilakukan Meski Kasus Covid-19 Melandai

BERIKUTNYA

Jumlah Pelancong dengan Bus DAMRI Melonjak 100 Persen

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: