All of Us Are Dead. (Dok. Netflix)

All of Us Are Dead Jadi Serial TV Non-Bahasa Inggris Terpopuler di Netflix

03 February 2022   |   09:27 WIB

Selama kurang lebih 6 bulan terakhir, serial-serial dari Korea Selatan beberapa kali berada di posisi pertama dalam segi kepopuleran. Setelah Squid Game, Hellbound, dan The Silent Sea, kini All of Us Are Dead menjadi serial televisi non-bahasa Inggris terpopuler Netflix di pekan ini.

Berdasarkan data Netflix Top 10 untuk kategori serial TV non-bahasa Inggris untuk periode 24-30 Januari 2022, All of Us Are Dead berhasil meraih peringkat pertama dengan jumlah tontonan sebanyak lebih dari 124,79 juta jam tontonan di platform Netflix global di 91 negara.

Inilah yang membuat serial garapan Lee Jae-gyu atau Lee JQ itu menempati posisi pertama di 29 negara, termasuk Korea Selatan, Indonesia, Filipina, Thailand, Prancis, dan lainnya. Bahkan, serial ini juga menembus Top 10 di Amerika Serikat, Kanada, Spanyol, dan Rusia.
 

Tampilan peringkat Netflix Top 10 periode 24-30 Januari 2022. (Dok. Netflix)

Tampilan peringkat Netflix Top 10 periode 24-30 Januari 2022. (Dok. Netflix)


Masuknya All of Us Are Dead di peringkat mingguan Netflix Top 10 untuk kategori serial TV non-bahasa Inggris ini mengalahkan pendahulunya, serial telenovela asal Kolombia Café con aroma de mujer yang telah bertengger di Top 10 selama 4 pekan. 

Tidak hanya itu, serial horor ini juga mengalahkan serial Korea lainnya yang lebih lama berada di posisi Top 10 seperti Our Beloved Summer yang telah bertahan hingga 6 pekan dan Squid Game yang telah lengser setelah 19 pekan berada di dalam peringkat tersebut.

(Baca juga: 7 Fakta Menarik tentang Serial All of Us Are Dead)

Serupa dengan pantauan Netflix Top 10, firma analitik streaming Flix Patrol juga memantau hingga Rabu (02/02/2022) bahwa All of Us Are Dead juga menempati Top 10 untuk kategori serial TV Netflix dengan total poin sebesar 848. Angka ini mengalahkan serial TV berbahasa Inggris seperti The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window dan In From The Cold yang sama-sama dari Amerika Serikat.

Sebelumnya, All of Us Are Dead menjadi serial terpopuler di 25 negara sehari setelah penayangan hari pertamanya pada Jumat (28/01/2022), sebagaimana dipantau oleh Flix Patrol pada Minggu (30/01/2022). Tidak hanya meraih peringkat pertama di 25 negara, serial ini juga menembus peringkat kedua di 20 negara.

Diadaptasi dari webtoon berjudul sama karangan Joo Dong-geun, All of Us Are Dead bercerita tentang sekelompok siswa SMA yang harus bertahan hidup di tengah wabah zombie yang terjadi di sekolahnya. Dengan intuisi bertahan hidup dan persenjataan yang terbatas, mereka harus bisa selamat dari kejaran zombie dan mendapatkan pertolongan dari otoritas keamanan setempat.

All of Us Are Dead kini sedang tayang di Netflix.


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Tiket.com Tawarkan Paket Bundling MotoGP

BERIKUTNYA

Baru Ditemukan, Asteroid Ini Siap Temani Bumi 4.000 Tahun Lagi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: