sumber gambar: tangkapan layar first look film Inang

Intip First Look Film Horor Inang Angkat Cerita Rabu Wekasan

26 January 2022   |   20:07 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Bagi Genhype pecinta film horor, film garapan sutradara Fajar Nugros berjudul Inang meluncurkan first look berdurasi selama 30 detik yang menggambarkan pandangan masyarakat tentang cerita Rabu Wekasan.

Dalam rilis yang diterima oleh Hypeabis.id, video tersebut menampilkan aktor kawakan Pritt Timothy yang berperan sebagai salah seorang karakter misterius sedang diwawancara, dan menceritakan sedikti mengenai Rabu Wekasan.

Karakter misterius yang diwawancara tersebut mengungkapkan bahwa menurut kisah anak yang lahir pada Rabu Wekasan harus diruwat untuk membuang keburukan yang ada pada anak itu. Kemudian, video diakhiri dengan penampakan sekilas beberapa orang di sebuah lapangan luas.  

Rabu Wekasan atau Rebo Wekasan merupakan mitos Jawa yang akan ditampilkan di film ini dengan menggugah pikiran Inang menggambarkan perjuangan seorang seorang perempuan melawan kekuatan jahat yang ingin mengambil alih kehidupan bayinya.

Film thriller-horror dengan segudang unsur thrilling dan jump-scare ini menawarkan pelajaran lebih berharga seputar kehamilan perempuan dengan hambatan-hambatannya dalam menghadapi dunia nyata.

Susanti Dewi, Produser film Inang, menuturkan kepercayaan yang ada di masyarakat terkati Rabu Wekasan sangat menarik dimasukan dalam sebuah cerita film. Saat ini, terdapat generasi yang percaya dan tidak percaya dengan Rabu Wekasan.

“Kami menabrakkan kepercayaan yang dimiliki oleh orang tua kita dan generasi anak muda,” katanya.

Film berjudul Inang akan lebih menjadi film tentang gambaran masyarakat dalam menyikapi perbedaan kepercayaan dengan orang-orang terdekat, seperti orang tua, daripada menjadi film yang menakut-nakuti.

Adapun aktor atau aktris yang akan menjadi pemain dalam film ini antara lain Naysilla Mirdad, Lydia Kandou, Dimas Anggara, Rania Putrisari, Totos Rasiti, Pritt Timothy, Nungki Kusumastuti, Muzakki Ramdhan, David Nurbianto, dan Emil Kusumo. Setelah meluncurkan first look selama 30 detik, trailer film Inang juga akan rilis pada 6 April 2022.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Google Bakal Blokir Iklan yang Targetkan Pengguna di Bawah 18 Tahun 

BERIKUTNYA

China Bakal Jadi Pasar Barang Mewah Terbesar 2025, Kok Bisa?

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: