Bong Joon-ho. (Dok. Korean Film Council/KOFIC)

Sutradara Bong Joon-ho Akan Garap Film Sains Fiksi Adaptasi Novel

21 January 2022   |   10:23 WIB

Setelah sukses dengan film Parasite yang rilis pada 2019 dan populer selama tahun 2020, sutradara Bong Joon-ho mulai menyiapkan proyek film terbaru. Film terbarunya tersebut dikabarkan merupakan sains fiksi yang diadaptasi dari novel baru Edward Ashton berjudul Mickey7.

Deadline melaporkan, Rabu (19/01/2022), film yang belum memiliki judul pengerjaan maupun judul resmi ini akan digarap bersama dengan rumah produksi Offscreen, Kate Street Picture Company, dan Plan B. Tidak hanya itu, aktor Robert Pattinson (The BatmanTwilight) dilaporkan tengah dalam pembicaraan untuk film ini.

Mengenai novel Mickey7, bukunya sendiri rencananya akan dirilis pada paruh pertama tahun 2022 dan bercerita tentang Mickey7 yang merupakan Expendable atau karyawan yang terbuang dari sebuah ekspedisi manusia yang dikirim untuk menjajah kawasan es Niflheim.

Kisha berlanjut dengan misi yang berbahaya bagi nyawa yang diberikan kepada Mickey dari para kru, sehingga membuatnya terus beregenerasi ke tubuh baru setelah tubuh sebelumnya mati. Meski fisiknya terus berganti, Mickey diketahui memiliki memori yang terus berjalan dan bertahan.

Sayangnya, Mickey7 mulai memahami risiko setelah enam kali mati sehingga bisa menjawab mengapa hanya tersisa posisi penjajah ketika dia datang mengambilnya.

(Baca juga: Produser Interstellar dan Parasite Garap Film tentang Dunia K-pop)

Film adaptasi dari novel ini diperkirakan akan memiliki versi yang berbeda dengan versi novelnya, mengingat riwayat dari pengalaman proyek milik Bong dengan film-film adaptasi.

Kabar mengenai proyek film ini telah beredar sejak akhir 2021 saat sutradara Bong menerima manuskrip dari novel Mickey7 yang belum diterbitkan ke publik. Ketika dirinya tertarik, Bong secara konsisten memulai proses pencarian aktor di usia 30 tahunan untuk peran utama di film ini.

Bong dan para produser eksekutif mulai tertarik dengan Pattinson saat bertemu dengannya untuk membahas tentang peran di film ini. Setelah ini, Pattinson diperkirakan akan melanjutkan pembahasan tentang penawaran film tersebut.

Film sains fiksi ini sendiri akan menjadi proyek terbaru Bong dan WarnerMedia setelah produksi serial terbatas Parasite, di mana dia saat itu menjadi produser eksekutif untuk serial di HBO tersebut.

Di sisi lain, proyek ini juga bisa jadi proyek film terbaru setelah The Batman jika Pattinson menerima tawaran peran tersebut. The Batman sendiri rencananya akan tayang pada 4 Maret 2022.


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Proses Pendewasaan Idgitaf dalam Mini Album Pertama Bertajuk Semoga Sembuh

BERIKUTNYA

Laptop Anyar INBook X2 Meluncur, Ini Spesifikasi & Harganya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: