Ilustrasi ruang tamu Skandinavia (Sumber gambar: Unsplash/Curology)

7 Kiat Mendesain Ruang Tamu Skandinavia dengan Mudah

17 January 2022   |   15:36 WIB
Image
Dika Irawan Asisten Konten Manajer Hypeabis.id

Simpel, bersih, dan putih adalah beberapa kesan yang muncul saat kalian melihat desain interior bergaya Skandinavia. Desain ini semakin diminati karena penerapannya cenderung mudah karena tak memerlukan elemen-elemen rumit. Terlebih saat ini kalian pun tidak sulit untuk mencari furnitur bergaya ini.  

Nah, jika kalian bingung ruang mana yang akan didesain Skandinavia, maka kalian bisa mencoba dari ruang tamu terlebih dahulu. Mengingat ruang ini adalah area yang relatif mudah ditata, karena biasanya kita tak menaruh banyak furnitur di sana. Selain itu,  ruang tamu adalah area tempat kita menjamu tamu. Dengan begitu, penataan ruang ini akan menjadi cara kita untuk memberikan kesan yang wah kepada para tamu. 

Agar lebih jelas soal mendesain ruang tamu Skandinavia, yuk ikuti informasi yang sudah Hypeabis.id himpun untuk kalian. 
 

Apa itu Gaya Skandinavia?

Sebelum lebih jauh membahas penataan ruang tamu Skandinavia, ada baiknya kalian mengetahui dahulu seputar asal-usul gaya ini. Berbagai sumber menyebutkan bahwa secara garis besar Skandinavia adalah gaya yang menonjolkan kesederhanaan. Adapun, gaya ini muncul dan berkembang di negara-negara Nordik di Eropa. 
 

Definisi Gaya Skandinavia

Desain interior skandinavia adalah gaya minimalis yang memanfaatkan perpaduan tekstur, unsur-unsur kesederhanaan atau minimalis, warna-warna lembut, serta terdapat penekanan pada aspek fungsionalitas. 
 

Sejarah Desain Skandinavia

Skandinavia adalah istilah yang ditujukan untuk penyebutan wilayah semenanjung pada bagian utara Eropa, yang berisi negara-negara Nordik. Mereka adalah Denmark, Finlandia, Islandia, Norwegia, dan Swedia. Saat menyinggung desain Skandinavia maka negara-negara itu pun masih ada kaitannya. 

Sejarah mencatat, desain Skandinavia adalah nama dari sebuah pergerakan para desainer, perusahaan, produk yang menggaungkan desain berciri sederhana, minimalis, dan fungsional. Gerakan ini muncul pada awal abad ke-20 dan berkembang di negara-negara Nordik tersebut. 

Kemudian, desain Skandinavia juga tidak hanya terbatas pada arsitektur atau interior. Lebih dari itu, gaya Skandinavia juga banyak diterapkan pada desain industrial dari produk-produk elektronik, ponsel, dan mobil. 
 

Kiat Mendekorasi Ruang Tamu Skandinavia

 

1. Aksesoris Interior Berbahan Kain

Ilustrasi tekstil desain Skandinavia (Unsplash/Taylor Hernandez )

Ilustrasi tekstil desain Skandinavia (Unsplash/Taylor Hernandez )


Desain interior skandinavia identik dengan penggunaan tekstil atau kain. Hal ini wajar mengingat negara-negara Skandinavia memiliki cuaca yang begitu dingin. Walau tinggal di negara tropis, kalian pun tetap bisa memasukkan unsur ini ke dalam interior. Penggunaan tekstil seperti karpet atau kain penutup sofa (throw) di ruang tamu sebagai dekorasi bisa membuat ruang tamu kalian menjadi lebih hangat dan estetik.
 

2. Aksen Dekoratif Simpel

Ketika kalian memutuskan untuk menggunakan desain skandinavia, maka kalian mesti menyingkirkan elemen dekorasi rumit. Sebab napas dari desain ini adalah kesederhanaan atau minimalis. Oleh karena itu saat memilih aksen dekoraif, maka kalian sebaiknya memilih aksen-aksen sederhana. 

Umpamanya, kalian bisa mendekorasi meja ruang tamu dengan pot keramik elegan. Kemudian, hiasi sofa dengan throw (kain sofa) dan bantal yang memiliki unsur geometris sederhana. 
 

3. Kombinasi Kayu dan Logam

Ilustrasi kayu dan metal desain skandinavia (Unsplash/Lynn Vdbr)

Ilustrasi kayu dan metal desain skandinavia (Unsplash/Lynn Vdbr)


Lazimnya lantai-lantai pada ruang Skandinavia didesain menggunakan kayu untuk memberikan kesan hangat. Namun pada perkembangannya, elemen metal juga dipadupadankan dalam desain ini. Misalnya, kalian bisa menggunakan lampu gantung dengan unsur metal atau furnitur-furnitur yang memiliki paduan besi. 
 

4. Dekorasi Dengan Tanaman dan Bunga

 

Ilustrasi tanaman desain skandinavia (Unsplash/Liana Mikah)

Ilustrasi tanaman desain skandinavia (Unsplash/Liana Mikah)


Menambahkan tanaman atau bunga pada ruang tamu skandinavia dinilai bakal membuatnya menjadi lebih cantik dan segar. Di sisi lain, penempatan elemen natural ini juga tak lepas dari kebiasaan masyarakat di negara-negara Skandinavia. Mereka menyenangi penempatan tanaman atau bunga pada rumah mereka. 
 

5. Fokus pada Warna Netral

Putih adalah salah satu warna yang kentara pada desain Skandinavia. Warna ini mampu memberikan kesan bersih dan cerah. Sebagaimana kita tahu, putih adalah warna netral yang dapat dikombinasikan dengan warna-warna lain. Tentu selain putih kalian juga bisa memilih warna netral lainnya seperti krem, serta warna-warna dengan nuansa gelap.

Warna-warna netral ini tak ubahnya menjadi kanvas yang dapat ditambahkan dengan warna lain. Kalian bisa menggunakan elemen furnitur atau memaksimalkan dekorasi untuk menghadirkan warna-warna lainnya. 
 

6. Memaksimalkan Pencahayaan

Elemen penting lain yang perlu diperhatikan adalah pencahayaan. Pengaturan cahaya yang optimal dapat membuat seisi ruangan tamu lebih hidup. Selain itu pencahayaan juga bersifat dekoratif, artinya dapat berperan menjadikan ruangan lebih indah. 

Terkait pencahayaan ini, kalian bisa memaksimalkan pencahayaan alami yang berasal dari matahari. Di samping itu, kalian pun dapat memanfaatkan pencahayaan lampu. Misalnya lampu dinding atau lampu gantung. 
 

7. Modern & Fungsionalitas

Desain Skandinavia erat kaitannya dengan penggunaan furnitur berdesain modern, dengan ciri tepian bergaris lurus dan sudutnya berbentuk tumpul.  Selain itu, dalam desain Skandinavia kalian juga disarankan memaksimalkan ruang yang ada. Misalnya, memanfaatkan area dinding untuk dijadikan ruang penyimpanan, menggunakan rak-rak papan atau lainnya.


Editor: Gita

SEBELUMNYA

Mengenal Bodysurfing, Olahraga Ekstrem yang Menguji Adrenalin

BERIKUTNYA

Seohyun SNSD Perankan Sosok Perempuan Dominan di Film Love and Leashes

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: