Beberapa poster film Indonesia yang tayang Januari 2022 (Dok. Rapi Films, StarvisionPlus, Visinema)

7 Film Indonesia yang Tayang di Bioskop Januari 2022

28 December 2021   |   13:29 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Momen pergantian tahun biasanya dimanfaatkan oleh para rumah produksi untuk merilis film-film di bioskop. Meskioun masa liburan Natal dan Tahun Baru masih dibayangi ketidakpastian akibat menyebarnya Covid-19 varian Omicron, hal itu tidak menyurutkan para filmmaker Tanah Air untuk menayangkan film-film garapannya di bioskop.

Untuk kamu yang penasaran dengan film Indonesia apa saja yang akan tayang pada Januari 2022, berikut Hypeabis.id merangkumnya dari berbagai sumber.
 

1. Cinta Pertama, Kedua & Ketiga (6 Januari)


Film yang disutradarai dan diproduseri Gina S. Noer ini berkisah tentang Raja & Asia yang punya kesamaan tanggung jawab, mengurus kedua orang tua tunggal mereka masing-masing. Raja ingin hidup mandiri seperti kedua kakaknya, tetapi Asia sudah memilih untuk berbakti pada ibunya yang dia rasa telah mengorbankan segalanya untuk dirinya.

Lalu, Dewa & Linda, orangtua mereka, mulai menyatukan hati. Raja senang, Asia ragu. Pada saat Raja meyakinkan Asia kalau kedua orangtua mereka cocok bersama, Raja & Asia perlahan justru jatuh cinta. Kisah yang menarik untuk ditonton ini dibintangi oleh Putri Marino, Angga Yunanda, Slamet Rahardjo, dan Ira Wibowo.
 

2. Bus Om Bebek (6 Januari)


Bus Om Bebek bercerita tentang Om Bebek (Aziz Gagap) yang hendak pensiun sebagai supir bus sekolah. Dia bersama kenek bus, Paman Gembul (Ricky Cuaca) ingin mengantarkan anak-anak ke sekolah. Ternyata di tengah perjalanan, bus milik Om Bebek dibajak oleh seorang penculik dan nasib anak-anak di dalam bus pun terancam.
 

3. Dear Nathan Thank You Salma (13 Januari)


Film ini merupakan bagian terakhir dari trilogi Dear Nathan. Masih diperankan oleh Jefri Nichol sebagai Nathan dan Amanda Rawles sebagai Salma, di film ini hubungan mereka merenggang karena adanya perbedaan di antara keduanya.

Di film ketiga ini, Salma merupakan mahasiswi sastra yang menyukai ketenangan dan tidak suka menciptakan keributan. Sementara Nathan menjadi seorang aktivis yang kerap berdemo dan melakukan aksi mahasiswa. Keadaan ini semakin diperkeruh dengan kehadiran orang baru dalam kehidupan mereka masing-masing.
 

4. Merindu Cahaya de Amstel (20 Januari)


Merindu Cahaya de Amstel adalah film adaptasi novel karya penulis Arumi dengan judul yang sama. Dibintangi Amanda Rawless, Bryan Domani, dan Rachel Amanda, film ini berkisah tentang seorang gadis bernama Khadija berkewarganegaraan Belanda yang memutuskan untuk memeluk agama Islam.

Dalam perjalanannya, gadis itu bertemu dengan seorang fotografer bernama Nico dengan latar belakang agama yang berbeda. Nico membuat Khadija penasaran dan mengingatkannya pada sosok ibunya. 
 

5. Teluh (20 Januari)


Teluh bercerita tentang sebuah dosa yang tak berampun yang telah membunuh satu keluarga. Dalam masyarakat Jawa, teluh merupakan sebuah ilmu hitam yang bertujuan untuk mencelakakan orang lain. Film ini mengambil latar di sebuah wilayah tanah Jawa, yang mengambil latar tahun 1990-an.

Kisah ini menampilkan keluarga Pak Indra yang mendapat sebuah kiriman bola api yang jatuh tepat di atap rumahnya. Sejak peristiwa itu, satu per satu keluarga Pak Indra mengalami kejadian yang aneh dan mistis.  Film ini dibintangi sederet pemain di antaranya Baron Hermanto, Ferdi Ali, dan Monique Henry.
 

6. Ben & Jody (27 Januari)


Ben & Jody merupakan bagian dari trilogi Filosofi Kopi karya novel dari Dee Lestari. Seperti judulnya, film ini merupakan pengembangan cerita karakter dari film Filosofi Kopi sebelumnya yaitu Ben & Jody.

Dalam film ini, akan ada adegan-adegan aksi dari para pemainnya dengan latar belakang konflik agraria. Cerita bermula ketika geng preman hutan kerap membuka lahan baru yang nantinya akan mengundang konflik dengan warga desa. Sosok Ben adalah salah satu pihak yang membela warga desa dalam film ini.
 

7. Just Mom (27 Januari)

 

Dok. Dapur Films

Dok. Dapur Films

Film garapan sutradara Hanung Bramantyo ini bercerita tentang Siti, seorang ibu yang kehilangan perhatian dari anak-anak kandungnya yang sudah mapan dan sibuk dengan pekerjaannya masing-masing. Dia merawat Murni, seorang ODGJ gelandangan yang tengah hamil tua.

Apa yang dilakukan Siti membuat anak-anaknya khawatir sehingga melarangnya. Ditemani Jalu anak angkatnya, Siti nekat merawat Murni disaat kondisi fisiknya semakin lemah karena penyakit kanker.

Film ini dibintangi oleh Christine Hakim, Ayushita W. Nugraha, Ge Pamungkas, Niken Anjani, Toran Waibro, dan Dea Panendra.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Viral Video Makan Sambil Bersepeda di Restoran, Ini Kata McDonald's

BERIKUTNYA

7 Game yang Batal Dirilis pada 2021 (Bagian 3)

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: