sumber gambar : KAI

Tiket Kereta Api untuk Liburan Nataru Masih Tersedia

24 December 2021   |   15:58 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Masih berburu tiket kereta api untuk liburan akhir pekan atau Natal 2021 karena baru libur hari ini? Genhype tidak perlu khawatir, karena tiketnya masih tersedia. Namun, tentu jumlah tersebut masih dapat terus bergerak karena penjualan tiket masih berlangsung hingga saat ini. 

VP Public Relations KAI Joni Martinus menuturkan tiket yang terjual pada momen liburan akhir pekan dan libur natal, yakni pada 24 – 26 Desember 2021 mencapai 32.053 pelanggan per hari atau sekitar 40 persen dari kapasitas tempat duduk yang tersedia. 

"Menghadapi masa libur natal dan menjelang tahun baru, tiket kereta masih cukup tersedia untuk dapat dinikmati oleh pelanggan, KAI melihat pelanggan masih mengamati perkembangan kasus Covid-19 sebelum melakukan perjalanan pada musim libur ini," katanya. 

Adapun kereta api yang menjadi favorit masyarakat pada periode tersebut adalah KA Airlangga (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp), KA Bengawan (Pasar Senen - Purwosari pp), KA Kahuripan (Kiaracondong - Blitar pp), KA Jayabaya (Pasar Senen - Malang pp), dan KA Malabar (Bandung - Malang pp). 

(Baca juga: Mau Melancong ke Banyuwangi? DAMRI Buka Rute Baru Lho)

Pada masa Nataru, pihaknya menerapkan protokol kesehatan secara ketat guna mencegah penyebaran Covid-19. 

KAI juga disiplin menerapkan pembatasan kapasitas tempat duduk yang dijual yaitu hanya sebanyak 80% kapasitas tempat duduk yang tersedia untuk menciptakan jaga jarak fisik. 

Pada periode 17-23 Desember 2021, KAI rata-rata melayani 54.333 pelanggan KA Jarak Jauh per hari. 

Jumlah tersebut meningkat 27% dibanding periode November 2021 sebanyak 42.670 pelanggan per hari. 

Puncak keberangkatan pelanggan KA Jarak Jauh terjadi pada 19 Desember 2021 dengan jumlah 70.470 pelanggan KA Jarak jauh. 

Rute yang menjadi favorit pada periode tersebut diantaranya Jakarta - Cirebon pp, Jakarta - Purwokerto pp, Purwokerto - Yogyakarta pp, Bandung - Jakarta pp, dan Madiun - Surabaya pp.



Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Tak Perlu Keluar Rumah, Ini 6 Cara Seru Rayakan Natal bersama Keluarga

BERIKUTNYA

Pulang Liburan dari Amerika Serikat, Suga BTS Positif Covid-19

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: