Palm Springs Film Festival 2022 (Dok. Palm Springs Film Festival)

Palm Springs Film Festival 2022 Batal Digelar Gara-gara Omicron

22 December 2021   |   14:41 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Malam penghargaan Festival Film Internasional Palm Springs ke-33 batal dihelat karena meningkatnya kekhawatiran tentang varian Covid-19 Omicron. Hal tersebut diumumkan melalui laman resmi festival film tersebut yang rencananya digelar 6 Januari 2022 di Pusat Konvensi Palm Springs, California, AS.
 
Festival Film Internasional Palm Springs adalah salah satu festival film terbesar di Amerika Utara yang menyambut lebih dari 135.000 peserta setiap tahun untuk deretan film feature dan dokumenter internasional yang baru dan terkenal.
 
Festival ini juga dikenal dengan Gala Penghargaan Film tahunannya yang menghormati pencapaian terbaik industri perfilman oleh daftar talenta yang terkenal. Diproduksi oleh Palm Springs International Film Society, festival ini menawarkan acara dan pemutaran film yang menampilkan film lebih dari 60 negara. 
 

Ini merupakan kedua kalinya pihak Masyarakat Film Internasional Palm Springs membatalkan malam penghargaan salah satu festival film terbesar di dunia itu. Tahun lalu, mereka juga membatalkan acara gala penghargaan karena alasan lonjakan kasus Covid-19.
 
“Kami mengambil tindakan ini karena lonjakan kasus Covid baru-baru ini, juga sangat berhati-hati untuk memastikan kesehatan dan keselamatan para penerima penghargaan, tamu dan staf. Mereka yang telah membeli tiket untuk acara ini akan diganti,” bunyi pernyataan resmi mereka, Selasa (21/12/2021).
 
Meski demikian, pemutaran film-film yang terlibat dalam ajang tersebut akan tetap diputar pada 7 Januari hingga 17 Januari 2022, dengan persyaratan bukti vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan yang ketat. 
 
“Kami berharap untuk bisa melaksanakan acara penghargaan secara tatap muka pada tahun 2023,” imbuh mereka.
 
Adapun, para pemenang Festival Film Internasional Palm Springs 2022 telah diumumkan melalui laman resmi psfilmfest.org seperti berikut ini.

Spotlight Award-Actress
Kristen Stewart (Spencer)
 
International Star Award-Actress
Penélope Cruz (Parallel Mothers)
 
Director of The Year Award
Jane Campion (The Power of the Dog)
 
Desert Palm Achievement Award-Actress
Jessica Chastain (The Eyes of Tammy Faye)
 
Chairman’s Award
Jennifer Hudson (Respect)
 
Vanguard Award
Belfast (Kenneth Branagh, Caitriona Balfe, Jamie Dornan, Ciarán Hinds, Jude Hill)
 
Desert Palm Achievement Award-Actor
Andrew Garfield (Tick… Tick… BOOM!)
 
Ensemble Performance Award
King Richard (Will Smith, Aunjanue Ellis, Saniyya Sidney, Demi Singleton, Jon Bernthal, Tony Goldwyn)
 
Icon Award 
Lady Gaga (House of Gucci)
 
Career Achievement Award
Nicole Kidman (Being the Ricardos)

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Konglomerat Video Game Swedia Akuisisi Dark Horse Media

BERIKUTNYA

Film Special Cargo Akan Tayang di Festival Film Internasional Rotterdam 2022

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: