Poster film Titane (Dok. IMDb)

Diumumkan secara Tak Sengaja, Titane Jadi Film Terbaik Cannes 2021

18 July 2021   |   09:59 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Penghargaan paling bergengsi di Festival Film Cannes, Palme d’Or, tahun ini berhasil dimenangkan oleh film Prancis berjudul Titane. Uniknya, pengumuman tersebut diungkapkan lebih awal dari jadwal yang semestinya pada acara penutupan festival itu pada Sabtu (17/7), oleh ketua juri Spike Lee setelah terjadi miskomunikasi.

Dilansir dari New York Times, Lee sebenarnya diminta untuk mengumumkan hadiah pertama, tetapi dia salah paham yang justru membacakan pemenang hadiah pertama dari festival tersebut.

Namun, pada saat yang bersamaan, sutradara film Titane, Julia Ducournau, justru tidak bisa menyembunyikan rasa terkejut dan terharunya ketika dia didapuk menjadi juara dalam festival Cannes tahun ini. “Malam ini sangat sempurna karena sangat tidak sempurna,” ungkapnya.
 

Ducournau menjadi sutradara wanita kedua yang berhasil memenangkan piala Palme setelah pada tahun 1993, sutradara Jane Campion berhasil memenangkannya dengan filmnya berjudul The Piano.

Setelah tahun 2019 lalu datang dengan  film berjudul Raw, Ducournau kembali ke festival Cannes dengan film keduanya, Titane. Film itu bercerita tentang seorang wanita muda yang selamat dari kecelakaan mobil sebagai seorang anak dan kemudian memiliki hubungan yang aneh dengan mobil ketika dia beranjak dewasa.

Meskipun film itu menuai banyak kritik, beberapa juri di festival Cannes seperti Spike Lee, Mati Diop, Kleber Mendonca Filho, Jessica Hausner, Maggie Gyllenhaal, Melanie Laurent, Tahar Rahim dan Song Kang-ho justru memberikannya penghargaan tertinggi.

Sementara itu, film A Hero dari sutradara Iran Asghar Farhadi dan drama Finlandia berjudul Compartment No 6 berhasil menjadi pemenang kedua serta film Ahed’s Knee dan Memoria keluar sebagai pemenang ketiga.

Pada festival Cannes 2019 lalu, film asal Korea Selatan Parasite besutan sutradara Bong Joon Ho berhasil membawa piala Palme yang membawanya juga memenangkan piala Oscar.

Meskipun tahun ini film Titane terlalu berat untuk menjadi pesaing utama dalam piala Oscar, kemenangan Palme yang diraihnya dengan tegas menetapkan Ducournau sebagai sutradara internasional utama dengan hanya dua film layar lebar sepanjang kariernya.

Editor: Fajar Sidik

Berikut adalah trailer dari film Titane (2021).


 

SEBELUMNYA

Yuk Terapkan Gaya Hidup Sehat dengan Diet Nutrigenomik

BERIKUTNYA

Di Rumah Aja Kena Covid-19? Ini Titik Lengah Penularan yang Harus Diwaspadai

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: