Park Hyung-sik dalam konferensi pers serial Happiness. (Dok. tvN)

Park Hyung-sik, Idol K-pop Generasi 2 yang Sukses Jadi Aktor

30 November 2021   |   17:21 WIB

Salah satu aktor yang baru saja kembali mengisi proyek serial drama terbaru setelah menyelesaikan wajib militer adalah aktor Park Hyung-sik. Kini bekerja untuk serial televisi Happiness, Park berperan sebagai detektif yang ditugaskan menjaga keamanan sebuah apartemen dari sebuah virus menular yang menyebar di Korea Selatan.

Meski Happiness tampaknya menjadi salah satu proyek pertamanya setelah kembali dari wajib militer, Park sebenarnya bukanlah sosok yang asing di dunia akting terutama serial televisi Korea Selatan bahkan di industri hiburan Korea secara umum.

Laki-laki kelahiran tahun 1991 ini awalnya debut di industri hiburan sebagai salah satu anggota boy group generasi kedua bernama ZE:A, yang kini sudah tidak aktif, di bawah naungan agensi Star Empire Entertainment pada 2010. Akan tetapi, karir aktingnya baru mulai setahun setelahnya melalui penampilan di drama musikal Temptation of Wolves bersama Ryeowook Super Junior.

Kariernya sebagai aktor mulai berlanjut dengan debut untuk serial televisi dalam drama spesial I Remember You dan drama Dummy Mommy yang tayang di SBS pada 2012. Tapi, kepopulerannya justru dimulai saat dia membintangi acara televisi militer Real Men pada 2013, di mana dia kala itu memiliki citra yang polos dan punya daya juang hingga dijuluki 'Baby Soldier'.

Breakthrough karir aktingnya dimulai ketika dia bermain dalam serial televisi populer The Heirs pada 2013 dengan peran pendukung sebagai Jo Myung-soo. Dengan The Heirs yang kala itu memang sudah memiliki kepopuleran yang tinggi, Park akhirnya dikenal dengan peran sebagai anak orang kaya yang ikonik setelahnya.

Dia kemudian memperluas jangkauan perannya dengan bermain di drama sageuk (drama kerajaan Korea) melalui serial televisi Hwarang: The Poet Warrior Youth pada 2016. Kala itu, dia berperan sebagai prajurit Hwarang bernama Kim Ji-dwi yang merahasiakan identitas sebenarnya sebagai seorang raja yang membuatnya mulai dikenal.

Karirnya semakin meningkat ketika dia menjadi salah satu aktor utama untuk drama Strong Girl Bong-soon bersama dengan Park Bo-young dan Kim Ha-neul pada 2017. Drama ini sukses secara kritik dan komersial, bahkan menjadikannya sebagai salah satu drama dengan penilaian tertinggi di kategori stasiun televisi kabel. Setelahnya, dia mulai menerima peran di berbagai proyek dan kerja sama iklan.

Di tahun yang sama, Park pindah dari agensi Star Empire Entertainment ke United Artists Agency (UAA) dan melanjutkan proyek terbaru melalui film pendek Two Rays of Light bersama Han Ji-min. Film ini merupakan film pendek pertamanya setelah berkarir selama kurang lebih tujuh tahun.

Setelah itu, dia membintangi sejumlah proyek serial dan drama musikal seperti Suits (2018), Elisabeth (2018), dan film Juror 8 (2019) yang merupakan film debutnya. Dari film berkonsep hukum itu, Park memenangkan sejumlah penghargaan besar di antaranya adalah Best New Actor di Penghargaan Korean Association of Film Critics ke-39 pada 2019 serta mendapatkan nominasi di Penghargaan Blue Dragon Film ke-40 dan Penghargaan Baeksang Arts ke-56.

Park kemudian melakukan wajib militer selama kurang lebih dua tahun dari tahun 2019 hingga Januari 2021. Drama perdananya setelah selesai wajib militer adalah drama thriller Happiness yang tayang di tvN. Baru-baru ini, dia kembali berpindah agensi dari UAA ke P&Studio pada Oktober 2021.

Tahun depan, Park dikonfirmasi akan membintangi serial drama Soundtrack #1 bersama dengan Han So-hee dan sutradara Kim Hee-won (Vincenzo). Drama ini rencananya akan tayang pada tahun 2022 dengan stasiun atau platform penayang serta tanggal yang masih dirahasiakan.

Editor Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Penulis Game of Thrones Inginkan Serial Film yang Lebih Panjang

BERIKUTNYA

Kontestan Transgender Ini Jadi Sejarah Baru Pemilihan Miss USA 2021

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: