Sean Gelael & Bambang Soesatyo Kecelakaan saat Meikarta Rally, Begini Kondisinya!
28 November 2021 |
13:21 WIB
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengalami kecelakaan saat bertugas sebagai navigator pembalap Sean Gelael yang berlaga dalam National Sprint Rally 2021. Ajang balap mobil ini digelar di Meikarta, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (27/11/2021).
Dalam sebuah video, terlihat Bamsoet melaporkan bahwa dirinya dan Sean Gelael tidak terluka meski mobil reli yang digunakan Citroen C3 R5 hancur di bagian belakang.
"Ini mobilnya. Alhamdulillah saya dan Sean aman," ujar Bambang dalam sebuah video singkat.
Sementara itu, dari video yang diunggah Sean melalui Instagram story, mobil yang dikendarainya terlihat sedang ngebut di area balap reli. Namun, mobil terbalik setelah melewati gundukan dan berhenti di sisi kanan.
Melalui akun Instagramnya Sean juga berbagi foto bersama Bamsoet yang juga Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan mengatakan bahwa peristiwa tersebut merupakan bagian dari risiko balapan dan tidak dapat dihindari.
Untungnya mereka berdua berhasil keluar dengan selamat tanpa cedera.
"Selain karena kendaraan Citroen C3 R5 yang terkenal memiliki tingkat safety level internasional, yang di homologasi World Rally kelas 2, saya dan Sean bisa selamat dari kecelakaan karena Sean yang berada di balik kemudi bisa tetap tenang walau posisi mobil terbalik," tutur Bamsoet melalui akun Instagramnya.
Dia juga menceritakan bagaimana Sean keluar membalikkan sendiri mobil yang miring, sementara dirinya tetap berada di dalam dan Sean membantunya keluar tanpa bantuan orang lain.
Editor: Fajar Sidik
Dalam sebuah video, terlihat Bamsoet melaporkan bahwa dirinya dan Sean Gelael tidak terluka meski mobil reli yang digunakan Citroen C3 R5 hancur di bagian belakang.
"Ini mobilnya. Alhamdulillah saya dan Sean aman," ujar Bambang dalam sebuah video singkat.
Sementara itu, dari video yang diunggah Sean melalui Instagram story, mobil yang dikendarainya terlihat sedang ngebut di area balap reli. Namun, mobil terbalik setelah melewati gundukan dan berhenti di sisi kanan.
Bamsoet dengan mobil balapnya yang ringsek. (Dok. Instagram bambang.soesatyo)
Melalui akun Instagramnya Sean juga berbagi foto bersama Bamsoet yang juga Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan mengatakan bahwa peristiwa tersebut merupakan bagian dari risiko balapan dan tidak dapat dihindari.
Untungnya mereka berdua berhasil keluar dengan selamat tanpa cedera.
"Selain karena kendaraan Citroen C3 R5 yang terkenal memiliki tingkat safety level internasional, yang di homologasi World Rally kelas 2, saya dan Sean bisa selamat dari kecelakaan karena Sean yang berada di balik kemudi bisa tetap tenang walau posisi mobil terbalik," tutur Bamsoet melalui akun Instagramnya.
Dia juga menceritakan bagaimana Sean keluar membalikkan sendiri mobil yang miring, sementara dirinya tetap berada di dalam dan Sean membantunya keluar tanpa bantuan orang lain.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.