Game Hitman 3 (dok. IO Interactive)

Game Hitman 3 Siap Hadirkan Ragam Konten Anyar

23 November 2021   |   20:32 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Gim aksi dengan unsur stealth berjudul Hitman 3 yang dikembangkan oleh perusahaan gim IO Interactive bakal merayakan ulang tahun perdananya dalam beberapa waktu mendatang. Dalam rangka memeriahkan hal tersebut, perusahaan mengumumkan rencana besar memasuki tahun keduanya.

IO Interactive dalam postingan blog resminya menyatakan bahwa peluncuran Hitman 3 pada awal 2021 mendapatkan sambutan yang sangat positif. Hingga kini, gim tersebut telah mencapai tonggak fenomenal dengan lebih dari 50 juta pemain di seluruh dunia.

"Awal tahun depan, kami akan membagikan pandangan tentang rencana kami untuk Hitman pada tahun kedua dengan mengungkapkan banyak konten baru yang sedang kami kerjakan," tulis IO Interactive.

Perusahaan mengungkapkan tahun kedua gim akan dimulai pada 20 Januari 2022 dengan dukungan konten hingga 12 bulan mendatang. Ini termasuk kehadiran peta, alur cerita, mode, dan gameplay anyar yang tengah disiapkan oleh tim pengembang.

(Baca juga: PUBG: New State, Wajah Baru Game Seluler Battle Royale)

Masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai alur cerita dan peta yang akan datang. Tetapi, mereka memberi sedikit bocoran bahwa mode Elusive target Arcade akan mendapatkan pembaruan. Pengguna disebut akan menghadapi tantangan Elusive Target pamungkas dengan perubahan formula permainan. 

Selain itu, IO Interactive juga mengumumkan kemitraan dengan perusahaan teknologi Intel untuk menghadirkan pengoptimalan kinerja di platform komputer. Hitman 3 nantinya akan ditingkatkan dengan dukungan 8+ CUP inti dan Variable Rate Shading serta dukungan Ray Tracing.

Tak hanya itu, pengembang gim juga memastikan bahwa Hitman 3 akan diluncurkan dengan dukungan untuk PS VR saat tahun keduanya berjalan. Masih belum ada detail lebih lanjut mengenai hal ini, tapi perusahaan mengatakan bakal segera memberikan informasi terkait.

Sebagai informasi, Hitman 3 merupakan gim angsuran utama ke-delapan dalam seri atau waralaba Hitman dan menjadi entri terakhir dalam trilogi World of Assassination setelah Hitman rilisan 2016 dan Hitman 2 yang rilis pada 2018. Gim ini telah dirilis di berbagai platform termasuk komputer, PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S, Stadia, dan Nintendo Switch.


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Hebat, Mahasiswa UGM Berhasil Lakukan Pemetaan Jalur Pendakian Gunung Sumbing

BERIKUTNYA

Universal Picture Umumkan Tanggal Rilis Trolls 3

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: