Selain Merry-Go-Round, 6 Lagu dari Show Me The Money Pernah dapat Perfect All-Kill
20 November 2021 |
19:49 WIB
Selama kurang lebih empat tahun terakhir, acara kompetisi rap Show Me The Money (SMTM) berulang kali menghasilkan lagu hits yang mendominasi tangga lagu domestik di Korea Selatan. Tidak hanya itu, lagu-lagu ini bahkan populer di kalangan penggemar musik hip hop Korea lho!
Baru-baru ini, lagu Merry-Go-Round yang dibawakan oleh rapper sokodomo bersama Zion.T dan Wonstein mendapatkan pencapaian Perfect All-Kill (PAK) pada Rabu (17/11) atau 05.30 WIB. Selain lagu ini, tujuh lagu dari beberapa musim sebelum SMTM 10 juga pernah mendapatkan pencapaian ini.
Baru-baru ini, lagu Merry-Go-Round yang dibawakan oleh rapper sokodomo bersama Zion.T dan Wonstein mendapatkan pencapaian Perfect All-Kill (PAK) pada Rabu (17/11) atau 05.30 WIB. Selain lagu ini, tujuh lagu dari beberapa musim sebelum SMTM 10 juga pernah mendapatkan pencapaian ini.
1. VVS (SMTM 9, 2020)
Lagu yang dinyanyikan oleh Mirani, Munchman, Khundi Panda, dan MUSHVENOM bersama dengan tim produser JUSTHIS dan GroovyRoom telah mendapatkan pencapaian PAK pada 25 November 2020 pukul 09.30 KST atau 07.30 WIB dan 29 November 2020.
Selain mendominasi sejumlah tangga lagu domestik, lagu ini pernah masuk urutan ketiga di tangga lagu Billboard K-Pop 100 pada tahun 2020 dan memenangkan penghargaan Korean Hip-hop Awards (KHA) milik majalah Hiphople pada tahun ini.
2. Good Day (SMTM 777, 2018)
Dinyanyikan oleh rapper pH-1, Kid Milli, dan Loopy bersama dengan tim Paloalto dan Code Kunst, Good Day sempat mendapatkan PAK pada 10 Oktober 2018 pukul 00.30 KST atau 9 Oktober 2018 pukul 22.30 WIB.
Meski sempat masuk nominasi penghargaan KHA pada 2019 di kategori Collaboration of the Year dan Hip Hop Track of the Year, lagu ini memiliki jumlah pendengar unik di platform MelOn sebesar 4,2 juta pendengar.
3. 1/N (SMTM 6, 2017)
Dirilis oleh tim Dynamic Duo yang terdiri dari Hanhae, Ryno, Nucksal, dan Jo Woo-chan ini sempat mendapatkan PAK pertamanya pada 7 Agustus 2017 pukul 00.30 KST atau 6 Agustus 2017 pukul 22.30 WIB. Hingga saat ini, lagu 1/N memiliki pendengar unik di MelOn sebesar 3,5 juta pendengar.
Untuk penghargaan, lagu ini sempat masuk ke dalam nominasi Hip Hop Track of the Year pada penghargaan KHA 2018.
4. Forever (SMTM 5, 2016)
Salah satu lagu hits dari BewhY bersama dengan tim GRAY dan Simon Dominic ini mendapatkan gelar PAK pada 3 Juli 2016 pukul 00.30 KST atau 2 Juli 2016 pukul 22.30 WIB. Hari ini, jumlah pendengar unik di MelOn telah menyentuh lebih dari 3,9 juta pendengar. Lagu ini telah memenangkan penghargaan KHA pada tahun 2017 di kategori Hip Hop Track of the Year.
5. Comfortable (SMTM 5, 2016)
Lagu hits lain dari tim Simon Dominic dan GRAY ini mendapatkan PAK pada 27 Juni 2016 pukul 00.30 KST atau 26 Juni 2016 pukul 22.30 WIB. Hingga saat ini, lagu yang dinyanyikan oleh rapper ONE ini telah didengarkan sebanyak 68,3 juta dan memiliki jumlah pendengar unik sebanyak lebih dari 3,2 juta di MelOn.
6. I’m Not The Person You Used to Know (SMTM 5, 2016)
Satu-satunya lagu Crew Team Mission di SMTM 5 yang mendapatkan PAK ini berhasil mencapai target ini pada 20 Juni 2016 pukul 00.30 atau 19 Juni 2016 pukul 22.30 WIB. Saat ini, jumlah pendengar uniknya mencapai angka lebih dari 3,3 juta dengan total keseluruhan sebanyak 75,2 juta.
Editor: Indyah Sutriningrum
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.