New Edition & New Kids on the Block Jadi Tamu di American Music Awards 2021
20 November 2021 |
17:47 WIB
Kangen dengan boy band jadul yang populer pada tahun 1990-an hingga awal 2000-an? Kali ini boy band New Edition dan New Kids on the Block (NKOTB) akan kembali tampil bersama-sama dalam acara penghargaan American Music Awards 2021! Kabar ini tentu bisa mengobati rindu para penggemar dari kedua grup tersebut.
Dalam laporan The Grio, dua anggota New Edition yaitu Bobby Brown dan Johnny Gill mengungkapkan rasa bahagianya untuk bisa kembali tampil setelah tidak tampil selama hampir 40 tahun. Hal ini juga ditambah oleh antusiasme penggemar yang masih ingat dengan mereka.
Dalam American Music Awards (AMA) 2021, keduanya akan tampil di segmen My Hometown yang membicarakan tentang beberapa artis yang bercerita tentang kampung halaman mereka dan menyadari pengaruhnya terhadap kesuksesannya di masa kini.
Penampilan bersama dari dua grup yang sama-sama dibimbing oleh musisi dan penulis lagu Maurice Starr sebenarnya telah dinantikan sejak lama. Hal ini dikarenakan kedua grup tersebut sering berpapasan di beberapa acara bahkan pernah merekam lagu bersama dengan NKOTB untuk lagi Full Service dari album The Block tahun 2008.
Tidak hanya itu, New Edition terakhir tampil bersama sebagai enam anggota saat menghadiri penghargaan BET Awards 2017 sehingga momen ini dirasa akan menjadi langkah awal kembalinya grup R&B dengan enam anggota tersebut di tahun 2022.
Kedua grup ini akan tampil di AMA 2021 pada Minggu (21/11) pukul 20.00 wakytu setempat. Acara ini akan dipandu oleh rapper Cardi B serta dibuka oleh penampilan Bruno Mars dan Anderson .Paak.
Editor: Indyah Sutriningrum
Dalam laporan The Grio, dua anggota New Edition yaitu Bobby Brown dan Johnny Gill mengungkapkan rasa bahagianya untuk bisa kembali tampil setelah tidak tampil selama hampir 40 tahun. Hal ini juga ditambah oleh antusiasme penggemar yang masih ingat dengan mereka.
Dalam American Music Awards (AMA) 2021, keduanya akan tampil di segmen My Hometown yang membicarakan tentang beberapa artis yang bercerita tentang kampung halaman mereka dan menyadari pengaruhnya terhadap kesuksesannya di masa kini.
Penampilan bersama dari dua grup yang sama-sama dibimbing oleh musisi dan penulis lagu Maurice Starr sebenarnya telah dinantikan sejak lama. Hal ini dikarenakan kedua grup tersebut sering berpapasan di beberapa acara bahkan pernah merekam lagu bersama dengan NKOTB untuk lagi Full Service dari album The Block tahun 2008.
Tidak hanya itu, New Edition terakhir tampil bersama sebagai enam anggota saat menghadiri penghargaan BET Awards 2017 sehingga momen ini dirasa akan menjadi langkah awal kembalinya grup R&B dengan enam anggota tersebut di tahun 2022.
Ready to rock the #AMAs New Kids style this Sunday!! Can you guess what we’ll be performing with @NewEdition #NKOTBxAMAs pic.twitter.com/9uMzgIYLLA
— New Kids on the Block (@NKOTB) November 18, 2021
Kedua grup ini akan tampil di AMA 2021 pada Minggu (21/11) pukul 20.00 wakytu setempat. Acara ini akan dipandu oleh rapper Cardi B serta dibuka oleh penampilan Bruno Mars dan Anderson .Paak.
Editor: Indyah Sutriningrum
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.