Cuplikan video klip

Wow! I Want It That Way Backstreet Boys Berhasil Ditonton 1 Miliar Kali di YouTube

18 November 2021   |   17:25 WIB
Image
Rezha Hadyan Hypeabis.id

YouTube menambah daftar videoklip yang berhasil mencetak satu miliar penonton atau "1 Billion View Club". Platform berbagi video itu memasukkan video klip " I Want It That Way" dari Backstreet Boys ke dalam daftar tersebut.

Mengutip Variety pada Kamis (18/11/2021), video klip tersebut berhasil mencetak satu miliar penonton setelah ditonton sebanyak 400.000 kali setiap harinya. Videoklip tersebut diunggah ke YouTube untuk pertama kalinya pada 25 Oktober 2021 atau 12 tahun lalu.

Sebagai catatan, video klip " I Want It That Way" masuk ke dalam "1 Billion View Club" bersama Guns N’ Roses “November Rain” (1,76 miliar), Nirvana “Smells Like Teen Spirit” (1,38 miliar), 4 Non Blondes’ “What’s Up” (1,19 miliar views), hingga The Cranberries’ “Zombie” (1,16 miliar views).

Adapun, video klip "I Want It That Way"  pertama kali dipublikasikan pada 1999 saat lagu yang sama dirilis. Video klip tersebut diambil di Bandara International Los Angeles dan terbilang ikonik lantaran banyak yang membuat parodinya.
 

Video klip  "I Want It That Way" disutradarai oleh Wayne Isham dan lagu tersebut pun diketahui ditulis oleh Swedia Andreas Carlsson dan Max Martin. Adapun, produser dari video klip tersebut adalah Martin dan Kristian Lundin.

Selain berhasil ditonton 1 miliar kali di YouTube, "I Want It That Way" juga dinominasikan untuk tiga Grammy dan berada di No.240 pada pembaruan tahun 2021 dari "500 Lagu Terbaik Sepanjang Masa" Rolling Stone.

The Backstreet Boyz yang terdiri dari Nick Carter, Howie Dorough, AJ McLean, Brian Littrell dan Kevin Richardson diketahui terus membawakan "I Want It That Way" selama bertahun-tahun sejak menduduki puncak tangga lagu pada tahun 1999.

Mereka bahkan juga membawakan lagu tersebut saat iHeart Fox untuk acara bantuan Covid-19 di Amerika Serikat tahun lalu.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Ladies, Yuk Kembali Kencangkan Miss V Dengan Cara Ini

BERIKUTNYA

CoronoVac Terbukti Aman Buat Anak dan Remaja, Ini Efek Sampingnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: