Dok. Unsplash

Ini Alasan Pentingnya Pencatatan Keuangan buat UMKM

16 November 2021   |   22:28 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Selama ini masih banyak pelaku UMKM yang tidak dapat memisahkan antara keuangan pribadi dan keuntungan usaha. Padahal, dengan pencatatan keuangan yang rapi akan lebih memudahkan mereka dalam memantau kondisi usaha sehingga dapat lebih berkembang.

Untuk meningkatkan literasi keuangan UMKM dalam mengelola usaha melalui teknologi digital, CrediBook, startup yang berfokus pada digitalisasi operasional UMKM menggandeng Pemerintah Kota Kediri menyelenggarakan pelatihan UMKM secara daring bertajuk “UMKM Go-Digital: Makin Kredibel dan Cuan”.

Pelatihan ini diikuti 200 UMKM Kediri dari beragam latar belakang usaha, seperti: makanan dan minuman, fesyen dan kriya, jasa, hingga pertanian.

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar mengatakan salah satu aspek yang perlu mendapat perhatian serius dalam recovery ekonomi di masa pandemi covid-19 adalah memantapkan kesiapan pelaku UMKM untuk go-digital.

“Kita bekerja sama dengan platform e-commerce untuk akselerasi pelaku UMKM onboarding di ekosistem digital. Kemudian terkait digitalisasi pembayaran, Pemkot Kediri juga bekerjasama dengan Bank Indonesia untuk terus memperluas penggunaan QRIS di kalangan pelaku UMKM,” jelasnya.

Menurutnya, masih banyak pelaku usaha yang belum bisa memisahkan keuangan pribadi dan keuangan bisnis. Pencatatan keuangannya pun masih dijalankan secara manual di kertas.

“Ketika skala bisnis makin besar dan order makin banyak, saya yakin pencatatan manual seperti itu tidak akan efektif lagi. CrediBook membuka kelas bagi pelaku UMKM, bagaimana mengelola dan mencatat keuangan secara proper agar bisnisnya makin profitable dan berkembang,” tuturnya.

Sementara itu, CEO dan Co-Founder CrediBook Gabriel Frans mengatakan pelatihan di bidang literasi keuangan dan penggunaan teknologi digital akan membantu UMKM Indonesia naik kelas serta turut merasakan keuntungan dari tingginya nilai ekonomi internet Indonesia yang diprediksi akan menyentuh angka US$70 miliar di tahun 2021 ini.

Sebagai perusahaan teknologi, CrediBook menghadirkan aplikasi pencatatan dan manajemen keuangan yang dapat digunakan gratis oleh pelaku UMKM.

“Saat ini, UMKM harus bisa mengambil keputusan bisnis secara cepat dan akurat. Pengelolaan keuangan yang baik akan mempermudah pelaku usaha mengambil keputusan," ujarnya.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Detak Jantung Sering Tidak Beraturan? Ini Penyebabnya

BERIKUTNYA

Mnet Asian Music Awards Terus Sebarkan Virus K-pop

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: